KARANGANYAR- Kecelakaan karambol yang melibatkan tiga bus, satu mobil dan satu motor di Karangpandan, Karanganyar Rabu (18/4/2018) pagi mengakibatkan enam korban. Beruntung tidak ada korban meninggal dalam insiden yang sempat menggemparkan warga tersebut.
Kapolres Karanganyar, AKBP Henik Maryanto melalui Kasubag Humas AKP Suryanto mengungkapkan kecelakaan terjadi pagi hari. Diawali dengan suara dentuman keras kendaraan bertabrakan.
Menurut saksi mata dan keterangan petugas kepolisian, kecelakaan melibatkan Bus Gaya Putra, Bus Langsung Jaya dan Bus Rukun Sayur serta mobil Daihatsu Xenia dan motor.
Kecelakaan bermuka ketika Bus Gaya Putra berhenti untuk menaikan penumpang.
Kemudian datang dari arah belakang Bus Langsung Jaya melaju mendahului Bus Gaya Putra tersebut, tetapi dari arah barat/berlawanan melaju kendaraan Daihatsu Xenia.
“Melihat ada Xenia, Bus Langsung Jaya banting setir ke kiri. Karena jarak sudah dekat dan tidak memungkinkan untuk mendahului, pada saat waktu yang sama dari belakang melaju motor Honda Beat dan Bus Rukun Sayur. Sopir Bus Rukun Sayur yang berada di belakang bus Langsung Jaya dan SPM Honda Beat tidak bisa menguasai laju Kendaraannya, sehingga terjadi kecelakaan karambol,” paparnya.
Ada enam korban dalam insiden itu. Seluruh korban sudah langsung dievakuasi dan dilarikan ke klinik hingga Puskesmas dan RSUD Karanganyar. Ditambahkan, tim Unit Laka Polres Karanganyar masih mengintensifkan penyelidikan dan olah TKP untuk mengusut kecelakaan tersebut. Wardoyo
Berikut Data Korban Kecelakaan Karambol Karangpandan, Rabu (18/4/2018):
–Korban yang dilarikan ke puskesmas Karangpandan :
1. Selumita, 16 th, Islam pelajar, alamat Dukuh Mutan Desa Tengklik Kecamatan Tawangmangu. ( luka ringan)
2.Saminem, 45 th, islam, swasta Dukuh Watu Gede Rt 03/04 Desa Ngemplak Kecamatan Karangpandan. (luka ringan)
–Korban di larikan ke RSUD Kabupaten Karanganyar :
1. Wagino alias kembo (pengemudi langsung jaya) islam, 40 th, Swasta/ sopir, Alamat Dusun Nigasan Desa Karamgpandan Kecamatan Karangpandan.(luka patah kaki kanan)
2. Silvia Putri, 17th, islam, pelajar, Alamat Desa kalioso Kecamatan Tawangmangu,( luka pusing kepala).
–Korban dilarikan ke Klinik Fatima Karangpandan:
1. AGUS BUDI SUSILO, 35 th islam, Alamat Dukuh Sumokado Rt 02/02 Desa Nglebak Kecamatan Tawangmangu.
–Korban dilarikan ke Rumah Sakit Jati Husada:
1. Suryati, 27 th , islam, swasta, Dusun Jetis 03/2 Desa Tohkuning Kecamatan Karangpandan (patah Kaki kiri)
Sumber: Polres Karanganyar dilansir Lawunews