Beranda Daerah Sragen Misteri Kotak Infaq di Masjid At-Taqwa Gabugan Sragen. Mendadak Berpindah di Depan...

Misteri Kotak Infaq di Masjid At-Taqwa Gabugan Sragen. Mendadak Berpindah di Depan Ruangan Kepala Sekolah, Tapi Uang Jutaan Sudah Amblas …

Tim Reskrim Polsek Tanon dan warga saat menemukan kotak amal dari kayu milik masjid At-Taqwa Gabugan sudah rusak dan dipindah oleh pencuri seusai menggasak jutaan rupiah di dalam kotak amal, Kamis (5/4/2018). Foto/Wardoyo
Tim Reskrim Polsek Tanon dan warga saat menemukan kotak amal dari kayu milik masjid At-Taqwa Gabugan sudah rusak dan dipindah oleh pencuri seusai menggasak jutaan rupiah di dalam kotak amal, Kamis (5/4/2018). Foto/Wardoyo

SRAGEN- Jemaah dan warga di sekitar Masjid At-Taqwa Gabugan, Tanon, Sragen dikejutkan dengan hilangnya kotak infaq di masjid kebanggaan warga Gabugan tersebut, Kamis (5/4/2018) pagi. Pasalnya, kotak infaq yang terbuat dari kayu jati dan sempat dirantai di tiang masjid itu diketahui sudah amblas, saat salat Subuh.

Diduga pelaku nekat membredel rantai dan menggasak kotak infaq di masjid yang berlokasi di Dukuh Pantirejo, Desa Gabugan, Tanon tersebut. Saat dicari-cari, kotak ternyata sudah terdampar di depan ruangan kepala sekolah SMP Muhammadiyah Tanon yang berjarak kurang lebih 15 meter dari lokasi Masjid.

Namun saat dibuka, ternyata kotak infaq sudah kosong melompong dan uang jutaan rupiah yang ada di dalamnya amblas disikat. Aksi pencurian itu diketahui sekitar pukul 05.00 WIB. Diketahui pertama kali oleh salah satu jemaah, Pak Wid, yang menunaikan salat subuh pagi itu.

Baca Juga :  Adu Gagasan Calon Bupati Sragen 2024 Bowo Vs Sigit Dalam Mengatasi Bencana Kekeringan Air Bersih di Utara Bengawan

Seusai salat, ia hendak memasukkan infaq ke kotak amal. Namun kotak yang biasanya di dekat tiang dirantai, sudah raib dari tempatnya. Hal itu kemudian dilaporkan ke Marbot Masjid, Sony Qoirul (22).

Seketika, masjid menjadi gempar dan jemaah pun beramai-ramai mencari keberadaan kotak infaq tersebut. Tak lama berselang, salah satu jemaah menemukan kotak infaq sudah berpindah lokasi ke depan ruangan Kepala Sekolah SMP Muh Tanon yang jaraknya kurang lebih 15 meter dari lokasi masjid.

“Saat diperiksa, ternyata kotak dalam kondisi sudah dijebol dan uang di dalamnya sudah kosong. Dari keterangan marbot masjid, jumlah uang di dalam kotak diperkirakan sekitar Rp 4 juta,” papar Kapolsek tanon, AKP Agus Jumadi mewakili Kapolres Sragen AKBP Arif Budiman, Kamis (5/4/2018) siang.

Baca Juga :  Gerakan Pembaharuan Sragen (GPS) Terbelah, Tokoh-Tokoh Senior Berbalik Mendukung Bowo-Suwardi di Pilkada Sragen 2024

Menurutnya saat ini kasus tersebut masih dalam penyelidikan. Tim masih dikerahkan untuk melakukan pengusutan pelaku dengan menggali keterangan dari saksi-saksi maupun pihak marbot masjid. Wardoyo