Beranda Edukasi Akademia Mobil Semar kreasi Mahasiswa Universitas Gadjah Mada Siap Tempur di London

Mobil Semar kreasi Mahasiswa Universitas Gadjah Mada Siap Tempur di London

Tim Indonesia berhasil menyapu bersih ajang adu cepat mobil hemat energi di Singapura, 11 Maret 2018. Juara pertama diraih Tim Semar Urban Universitas Gadjah Mada (UGM), disusul tempat kedua adalah ITS Team 2 (Intitut Teknologi Seluluh Nopember), dan juara ketiga direbut Garuda UNY ECO Team (Universitas Negeri Yogyakarta). Ketiga tim tersebut akan bersaing dengan tim-tim dari Amerika dan Eropa di kompetisi adu cepat mobil hemat energi di Driversโ€™ World Championship Final di London Juli mendatang. Dok. Shell
Tim Indonesia berhasil menyapu bersih ajang adu cepat mobil hemat energi di Singapura, 11 Maret 2018. Juara pertama diraih Tim Semar Urban Universitas Gadjah Mada (UGM), disusul tempat kedua adalah ITS Team 2 (Intitut Teknologi Seluluh Nopember), dan juara ketiga direbut Garuda UNY ECO Team (Universitas Negeri Yogyakarta). Ketiga tim tersebut akan bersaing dengan tim-tim dari Amerika dan Eropa di kompetisi adu cepat mobil hemat energi di Driversโ€™ World Championship Final di London Juli mendatang. Dok. Shell

JOGJA โ€“ Mobil Semar kreasi mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) akan tampil di kompetisi mobil irit sedunia Driverโ€™s World Championship (DWC) di London, 8 Juli 2018. Tiket untuk ke Inggris itu dikantongi Semar dengan menjuarai kompetisi DWC tingkat Asia di Singapura, Maret 2018.

Saat ini Tim Semar UGM sedang melakukan beberapa revisi minor untuk perbaikan dan peningkatan mileage (jarak tempuh). Perbaikan diprioritaskan yang mendesak saja dan bisa diperbaiki dalam waktu 1 bulan, karena awal Juni 2018 kendaraan harus sudah dikirim ke London.

โ€œKita mempersiapkan kendaraan sebaik mungkin untuk mencapai mileage yang terbaik,โ€ kata dia.

Saat lomba di Singapura itu, Semar menjadi juara setelah mencatat konsumsi bahan bakar 267 kilometer per liter. Sedangkan yang menggunakan mesin listrik bisa menempuh 270 kilometer per Kwh.

โ€œHal yang membuat kami menang, pertama mesin, bobot ringan, bentuk yang ergonomis, dan persiapan,โ€ kata Antonius Adhika, Ketua Tim Semar, Selasa(17/4/2018).

Baca Juga :  Sebelumnya Sempat Dituduh Mencuri, Buruh Harian Lepas di Bantul Ini Nekat Gantung Diri

Mesin Semar berbahan bakar minyak menggunakan mesin Honda Supra 125 dengan banyak modifikasi teknologi sehingga bisa sangat irit. Berat keseluruhan mobil gasoline ini hanya 80 kilogram. Bodinya menggunakan carbon fiber komposit yang biasa digunakan untuk mobil balap F1. Sedangkan mobil Semar dengan tenaga listrik beratnya hanya 40 kilogram.

Lomba di London ini merupakan ajang paling bergengsi karena kendaraan mahasiswa dari seluruh dunia dikompetisikan. Ajang ini merupakan lomba adu cepat, adu hemat dan keandalan bergengsi bagi mahasiswa seluruh dunia.

โ€œSetiap benua hanya boleh diwakili oleh 3 kendaraan saja,โ€ kata dia.

Jayan Sentanuhady, pembimbing Tim Semar UGM, mengatakan DWC adalah ajang paling bergengsi sejagad untuk kompetisi otomotif tingkat mahasiswa. Karena selain kendaraan diuji kecepatan maupun keandalannya sekaligus juga harus hemat.

โ€œIni yang susah, maka ramuan antara performance mesin, aerodinamika bodi, keandalan struktur kendaraan dan kebiasaan pengemudi menjadi ajang racikan yang pas. Ini tantangan,โ€ kata dia.

Baca Juga :  5 Unit Mobil Pemadam Kebakaran Berjibaku Jinakkan Api yang Lahap 3 Ruko di Bantul

Rektor UGM Panut Mulyono menyatakan, kegiatan mahasiswa ini dapat meningkatkan kemampuan hardskill dan softskill mahasiswa dan meningkatkan kapasitas keilmuan dan kompetensi mahasiswa.

โ€œHarapannya inovasi-inovasi kendaraan Tim Semar UGM dapat segera dihilirkan dan dapat dirasakan dampak inovasi tersebut oleh masyarakat luas,โ€ kata dia.

www.tempo.co