Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Pembangunan Maju Pesat, Desa Tegalrejo Gondang Dapat Berkah Wakili Lomba Desa Tingkat Kabupaten 2018

Sebuah tugu megah yang menjadi pintu masuk Desa Tegalrejo, Gondang. Foto/Wardoyo

SRAGEN- Pemkab Sragen melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) dan Tim dari Provinsi Jawa Tengah melakukan Evaluasi Perkembangan Desa di Desa Tegalrejo, Kecamatan Gondang. Kemajuan pesat yang ditunjukkan desa tersebut membuat desa yang dipimpin Kades Heru Setyawan itu mendapat kesempatan untuk mewakili Kecamatan Gondang di lomba evaluasi program desa 2018.

Evaluasi ini digelar di 20 kecamatan, dimana di tiap kecamatan hanya ditunjuk satu desa untuk mewakili.

“Kalau Kecamatan Gondang diwakili Desa Tegalrejo untuk lomba desa tingkat kabupaten. Kalau nanti menang bisa maju ke tingkat provinsi,” kata Kepala Desa Tegalrejo, Heru Setyawan, Rabu (4/4/2018).

Tim dari provinsi dan Dinas PMD Sragen yang diketuai Nuraini, telah melakukan evaluasi di Desa Tegalrejo, Selasa (3/4) yang juga dihadiri Wakil Ketua DPRD Sragen, Bambang Widjo Purwanto dan Muspika Gondang.

Heru menyampaikan, pihaknya ditunjuk mewakili kecamatan lantaran dalam lomba desa tahun 2017 Desa Tegalrejo menjadi juara pertama. Namun untuk maju ke tingkat provinsi, pihaknya harus bersaing dengan 19 desa/kecamatan lainnya.

Lebih jauh Wawan, panggilan akrabnya, menjelaskan tujuan kegiatan tersebut sebenarnya untuk mengevaluasi perkembangan desa selama tahun 2016-2017, terkait penggunaan anggaran dari pemerintah, baik Dana Desa (DD), Alakasi Dana Desa (ADD), APBD ataupun BKK serta bantuan lain dari pemerintah.

“Jadi selama desa menerima bantuan tersebut, apa saja yang telah dilakukan, ada perkembangan apa saja, ada potensi apa dan sebagainya. Alhamdulillah Tegalrejo tidak ada masalah,” jelas Wawan.

Tim Evaluasi Perkembangan Program Kemajuan Desa saat menyambangi dan melakukan penilaian di Desa Tegalrejo, Gondang, Rabu (4/4/2018). Foto/Wardoyo

Menurutnya, diantara perkembangan yang dilakukan, seperti bidang infrastruktur, pertanian selama 2016-2017 membuat sumur dalam di enam titik dan Pamsimas dua titik. Untuk bidang pendidikan membangun TK dan bumi perkemahan.

“Kemudian untuk bidang kepemudaan, kita juga membangun HRS Sport Center. Jadi semua anggaran dari pemerintah itu benar-benar kita manfaatkan untuk masyarakat,” paparnya.

Camat Gondang, Catur Sarjanto mengapresiasi positif kemajuan yang ditunjukkan desa Tegalrejo. Senada, Wakil Ketua DPRD Sragen, Bambang Widjo Purwanto yang turut hadir juga mengaku ada kemajuan signifikan yang ditunjukkan di Desa Tegalrejo dalam berbagai bidang di bawah kepemimpinan Heru Setyawan.

“Kami berharap mudah-mudahan keberhasilan ini memotivasi desa lain untuk lebih maju dan berlomba-lomba membangun desanya sebaik-baiknya,” tukasnya. Wardoyo

CATATAN PRESTASI DAN KEMAJUAN TEGALREJO 2013-2017:
1.      Pembangunan HRS Sport Center 2017
2.      Pembangunan Aula Desa
3.      Pembangunan Padma (pusat layanan administrasi desa) 2014
4.      Pendirian Aula PKK 2014
5.      Pendirian Alun-alun Sasana Langen Kuncoro
6.      Pembangunan 6 tugu masuk di enam titik masuk desa
7.      Lima titik sumur dalam untuk petani
8.      Pembangunan jembatan Paingan-Soko
9.      Penuntasan drainse di 5 dukuh
10.     Lampunisasi total sekelurahan
11.     Ambulans desa tahun 2015
12.     Pembangunan gedung TK Pertiwi 03
13.     Pengadaan jas among tamu bapak sekelurahan 152 orang
14.     Pengadaan seragam among tamu ibu sekelurahan 112 orang
15.     Pengadaan seragam karang taruna 887 orang
16.     Pengadaan seragam takmir masjid 40 orang
17.     Juara I Lomba K3 Tahun 2017

Sumber: Pemdes Tegalrejo

Exit mobile version