JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

3 Gereja di Surabaya di Bom Dalam Waktu Hampir Bersamaan

Foto: Surya
   
Foto: Surya

SURABAYA – Tiga bom meledak di tiga Gereja di Surabaya, Minggu (13/5/2018) pagi dalam waktu yang hampir bersamaan.

Tiga gereja yang dibom tersebut adalah Gereja Santa Maria Tak Bercela di Jl Ngagel Madya pukul 07.15 Wib, kemudian GKI di jl Diponegoro 07.45 Wib dan GPPS Jl Arjuno 07.50 Wib.

Baca Juga :  Refly Harun  Yakin Adanya Intervensi terhadap MK Sejak Awal Persidangan

Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera menjelaskan, ada tiga bom yang meledak di Surabaya.

“Semuanya terjadi di gereja, ledakan bom berurutan,” sebut Barung di Jl Ngagel Madya Surabaya, Minggu (13/5/2018) pagi.

Baca Juga :  Jokowi Dikabarkan Telepon Hakim MK Tanyakan Hasil Putusan Sengketa Pilpres, Ini Penjelasan MK

Untuk korban, sementara ada 2 orang meninggal dunia dan 13 orang luka.

Mereka sudah dilarikan ke RSUD Dr Soetomo Surabaya.

“Kami terus update kejadian ini, sementara masih dilajukan sterilisasi,” jelas Barung.

www.tribunnews.com

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com