JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

Ibunda Presiden Jokowi Ikut Dampingi Baksos Pengobatan Gratis Polri di Banjarsari

Ny Sudjiatmi (baju merah), Ibunda Presiden Jokowi saat mendatangi warga yang membutuhkan pengobatan di kawasan Banjarsari Solo.
   
Ny Sudjiatmi (baju merah), Ibunda Presiden Jokowi saat mendatangi warga yang membutuhkan pengobatan di kawasan Banjarsari Solo.

 

SOLO-Kegiatan bakti sosial kembali dilakukan Kepolisian Republik Indonesia (Polri). Kali ini tim baksos Polri yang dipimpin Brigjen Pol Herry Wibowo menurunkan tim dokter untuk jemput bola mengobati masyarakat yang rumah tinggalnya jauh dari lokasi Rumah Sakit atau di daerah pinggiran Kota Solo.

Tim baksos pengobatan Polri, Kamis (10/5/2018) mendatangi rumah-rumah warga yang penghuninya sedang sakit di wilayah Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta. “Baksos Polri mengunjungi warga yang sakit ini dilakukan secara rutin setiap bulan,” ucap Herry Wibowo, Kepala Biro Kerjasama Kementerian dan Lembaga Sops Polri dalam siaran persnya yang diterima redaksi Joglosemarnews, Jumat (11/5/2018).

Herry Wibowo menjelaskan, saat ini tidak sedikit warga yang sedang menderita sakit namun tak bisa berobat lantaran tidak memiliki biaya. Selain itu banyak pula karena faktor usia yang sudah tua sehingga tidak memungkinkan untuk melakukan perjalanan jauh misal menuju RSUD yang berada di Kota Surakarta untuk melakukan pengobatan.

Baca Juga :  Tak Jadi Pakai Pasir, Pihak Terkait Sepakat Penutup Lahan Alkid dan Alut Keraton Solo Akan Pakai Rumput

“Agar pasien pasien ini tetap mendapatkan pelayanan kesehatan sehingga sembuh dari sakit yang dideritanya. Polri menurunkan tim dokter yang langsung diturunkan ke rumah-rumah warga yang membutuhkan bantuan kesehatan. Pelayanan kesehatan ini diberikan gratis kepada warga,” ucapnya.

Menurutnya, Polri tidak hanya mengobati warga yang sakit, tetapi juga membantu proses pembuatan KIS (Kartu Indonesia Sehat). “KIS ini merupakan fasilitas kesehatan yang diberikan pemerintah terhadap masyarakat dan perlu dimanfaatkan sebaik-baiknya,” harap Herry Wibowo.

Dalam kegiatan Baksos tersebut, Brigjend Herry boleh berbangga hati karena juga dihadiri oleh Sudjiatmi, orangtua kandung dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo. “Beliau mendampingi kami bahkan berkenan ikut memberikan santunan terhadap warga yg kurang mampu dan yang sedang membutuhkan pengobatan gratis pada hari ini,” ungkap Herry Wibowo.

Selain dihadiri Sudjiatmi, baksos Polri kali ini juga dihadiri oleh Sespusdokkes Polri, Kombes Pol Rusdianto, para Bhabinkamtibmas, para perangkat RW dan RT di wilayah Kecamatan Banjarsari dan para komponen masyarakat lainnya yang tergabung dalam Komunitas Konco Solo.

Baca Juga :  Ramadan, Kawasan UMS Diserbu Para Pemburu Takjil: Pedagang Sumringah

“Baksos pengobatan gratis dan santunan warga yang membutuhkan di wilayah Kota Surakarta ini sudah kami ikuti sejak beberapa tahun terakhir,” ucap Anggoro, salah satu pengurus Komunitas Konco Solo.

Baksos Polri dinilainya sangat positif dan sangat efektif karena bantuan diberikan langsung oleh Polri dengan cara yg sangat humanis dan mengunjungi rumah-rumah warga.

Komunitas Konco Solo, terang Anggoro, tidak hanya ikut membantu saat pelaksanaan baksos Polri, tetapi turut merekomendasikan warga yang benar-benar membutuhkan bantuan pengobatan gratis dan santunan.

“Untuk kegiatan Baksos Polri bulan  ini, Konco Solo merekomendasikan 65 warga tidak mampu untuk diberikan pengobatan gratis oleh Polri,” ucap Anggoro.

Anggoro mengatakan, selain ketujuh warga tersebut, Konco Solo pun telah merekomendasikan ratusan warga miskin dan sakit kepada Polri. “Mereka benar-benar memang tidak mampu, baik secara fisik untuk berobat ke rumah sakit maupun secara keuangan,” katanya.(Marwantoro)

 

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com