JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

Duh, Tergoda Sabu, Wadir Narkoba Polda Kalbar Ini Ditangkap

Ilustrasi narkoba.
   
Ilustrasi

JAKARTA – Barang haram macam narkoba memang menjadi godaan bagi siapapun, termasuk personel bahkan pejabat di jajaran kepolisian, apabila mental dan iman tak kuat.

Salah satu contohnya, Wakil Direktur Reserse Narkoba Polda Kalimantan Barat, Ajun Komisaris Besar Hartono ditngkap di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang. Pasalnya, anggota Polri itu kedapatan membawa sabu 23,8 gram.

Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Kalimantan Barat Inspektur Jenderal Didi Haryono membenarkan soal penangkapan tersebut.

“Iya benar penangkapan tersebut. Saya selaku Kapolda, siapa pun yang berafiliasi terkait kejahatan narkoba, termasuk jajaran kami, dengan tindakan tegas akan kami proses sesuai aturan hukum,” ujar Didi saat dikonfirmasi, Ahad, 29 Juli 2018.

Baca Juga :  Besok Batas Akhir Permohonan Gugatan Sengketa Pemilu di MK, TPN Ganjar-Mahfud Siap Daftar Susul Tim AMIN

Sebelumnya, beredar informasi perwiwa polisi berinisial H berpangkat AKBP ditangkap karena membawa sabu di Bandara Soekarno-Hatta pada Sabtu, 28 Juli 2018. Saat dikonfirmasi, Kepala Satuan Narkoba Polres Bandara Soekarno-Hatta, Komisaris Arief Ardiansyah membenarkan soal penangkapan itu.

“Saya tidak tahu detailnya, kasus ini ditangani Mabes Polri bukan Polres Bandara,” kata Arief saat dihubungi Tempo, Ahad, 29 Juli 2018. Menurut Arief, petugas keamanan Bandara (Avsec) Bandara Soekarno – Hatta hanya melaporkan temuan tersebut pada Sabtu 28 Juli 2018.

Baca Juga :  Pertemuan Prabowo-Surya Paloh Sinyal Hak Angket Bakal Layu Sebelum Berkembang

Petugas Aviation Security (Avcec) Bandara Soekarno – Hatta menangkap polisi berinisial H berpangkat AKBP di Terminal 1 A Bandara Soekarno-Hatta saat akan terbang ke Kendari. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 06.20 WIB.

“Betul petugas Avsec kami melakukan pengamanan itu, tapi detailnya nanti ya kami jelaskan,” ujar Senior Branch Communication and Legal Bandara Soekarno-Hatta, Febri Toga Simatupang saat dihubungi, Minggu 29 Juli 2018.

Saat ini, Wadir Narkoba Polda Kalbar yang kedapatan membawa sabu tersebut sedang menjalani pemeriksaan di Markas Besar Polri.

www.tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com