JOGLOSEMARNEWS.COM Panggung Musik

Keren! Orkes Keroncong Rumput dari Amerika akan Tampil di Panggung Gesang

Triawati
   

 

Salah satu personel OK Rumput dari Amerika memberikan keterangan pers Selasa(3/7/2018), terkait akan tampilnya mereka di Panggung Gesang pada 18 Juli 2018 mendatang. Foto: Triawati

SOLOPanggung Gesang akan menampilkan grup orkes keroncong asal Amerika, OK Rumput, pada 18 Juli 2018 mendatang. Kelompok musik keroncong tersebut merupakan satu-satunya grup musik keroncong dari Amerika.

Koordinator Pentas, Danis Sugiyanto menuturkan, penampilan OK Rumput mendatang tidak hanya akan menyuguhkan musik keroncong saja di Panggung Gesang. Ke 10 musisi keroncong dalam OK Rumput akan menyajikan tampilan kolaborasi wayang kulit dan juga crancy.

OK Rumput tidak hanya memainkan keroncong, namun juga mengeksplorasi berbagai tradisi lain seperti musik rakyat Amerika. Dan untuk mengiringi musiknya, OK Rumput menggunakan semacam wayang beber yang bernama crankies dan wayang kulit,” urainya dalam Jumpa Pers, Selasa (3/7/2018).

Baca Juga :  Keseruan Melihat Anak Hariamau Benggala di Solo Safari Saat Libur Lebaran

Danis menambahkan, melalui acara tersebut OK Rumput berharap dapat membangun apresiasi umntuk seni dan tradisi, baik dari Amerika maupun Indonesia. Dan bagi penikmat musik keroncong dan penonton nantinya akan mendapatkan kesempatan untuk menikmati kreasi baru dan mengeksplorasi kebudayaan berbeda.

Panggung Gesang menampilkan OK Rumput akan dibagi menjadi tiga bagian yaitu pembukaan dengan memainkan dua lagu tradisional, pertunjukan utama selama 30 menit dengan tajuk “Akar” dan penutupan dengan menampilkan dua lagu keroncong. Di sela-sela pertunjukan, OK Rumput juga akan sharing dan diskusi tentang karya ataupun cerita pengalaman bermusik mereka selama ini kepada penonton yang hadir. OK Rumput tampil juga di Kedutaan Besar Washington DC, Universitas Cornell, Paris Van Java Mall Bandung, Wake Forest dan berbagai tempat lainnya. Triawati PP

Baca Juga :  Berita Duka, Politisi Senior PKS Quatly Abdulkadir Alkatiri Meninggal Dunia, Dimakamkan Hari Ini 
  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com