JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

Ketika Sat Sabhara Polresta Solo Rame-rame Bersihkan Kotoran Kuda

Triawati
   
Triawati

SOLO- Kawasan Stadion Manahan termasuk salah satu destinasi favorit untuk kunjungan keluarga, terutama di hari Minggu. Berbagai macam hiburan anak-anak hingga dewasa tumplek blek menjadi satu di lokasi tersebut.

Maka tidak heran, banyak juga warga yang memanfaatkan suadana tersebut untuk mencari nafkah. Salah satunya adalah para supir delman yang mengoperasikan bendinya berkeliling stadion Manahan. Puluhan bendi tercatat beroperasi setiap harinya di lokasi tersebut. Jumlah itu akan bertambah saat Hari Minggu tiba dimana hari keluarga tiba.

Dan untuk kenyamanan bersama, setiap sopir bendi telah dihimbau untuk memperhatikan kotoran kudanya. Namun meski para kusir bendi sudah diarahkan untuk membersihkan kotoran kuda   di jalanan seputaran Stadion Manahan, masih saja kotoran kuda tampak di beberapa titik di Manahan Solo. Hal itu karena kesadaran para kusir bendi di Manahan yang masih rendah untuk membersihkan kotoran kuda.

Baca Juga :  Survei Cawali Solo 2024: Elektabilitas Teguh Prakosa Paling Tinggi, Disusul Gusti Bhre dan Kaesang

Kapolresta Surakarta Kombes Ribut Hari Wibowo saat memimpin puluhan Anggota Sat Sabhara Polresta Surakarta kerja bhakti di seputaran Stadion Manahan, Minggu (29/07/2018) mengatakan, untuk menumbuhkan kesadaran semua kusir bendi untuk ikut serta menjaga kebersihan, Polresta Surakarta  akan melakukan pembinaan secara terus menerus.

Baca Juga :  Ramadan, Kawasan UMS Diserbu Para Pemburu Takjil: Pedagang Sumringah

“Kami berharap kusir bendi terutama di Manahan  mempunyai kesadaran untuk mengangkat kotoran yang jatuh. Hari ini kami menurunkan puluhan anggota Sat Sabhara untuk membersihkan kotoran kuda di seputaran Manahan,” ungkapnya.

Di sisi lain, Kapolresta Surakarta menghimbau para kusir bendi untuk sama-sama bertanggung jawab menjaga kebersihan jalan dari kotoran kuda di rute yang biasa untuk olah raga lari maupun jalan warga Solo tersebut. Triawati PP

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com