JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Sehari, 2 Kakek Nenek Pengayuh Onthel di Sragen Jadi Korban Digasak Pengendara Motor 

Ilustrasi sepeda ringsek kecelakaan
   
Ilustrasi sepeda ringsek kecelakaan

SRAGEN- Pengayuh sepeda angin masih menjadi obyek yang rawan jadi sasaran kecelakaan. Seperti yang menimpa dua orang kakek dan nenek di Sragen yang menjadi korban setelah digasak pengendara motor.

Kejadian pertama terjadi di jalan Solo-Sragen tepatnya di Dukuh Ngepos RT 04 Jetak, Sidoharjo. Seorang nenek,  Suginah (50) asal Ngepos RT 6, Jetak, Sidoharjo menjadi korban saat digasak Honda Scoopy AD 2190 BBE yang dikendarao Joko Widodo (24) asal Sumber Agung RT 20/7, Plosokerep, Karangmalang.

Data yang dihimpun di Mapolres Sabtu (28/7/2018), insiden kecelakaan itu terjadi pukul 22.00 WIB. Malam itu korban hendak menyeberang jalan dari arah barat jalan. Saat bersamaan, pengendara Scoopy melaju dan menggasaknya.

Baca Juga :  Paguyuban Sahabat Dangkel Bagikan Paket Sembako di Bulan Ramadhan 1445 H Untuk Masyarakat Miskin dan Kurang Mampu Hingga Anak Yatim di Sragen, Kades Purwosuman: Paguyuban Yang Kompak dan Solid Membantu Warga

Nenek malang itu mengalami luka serius di bagian perut dan dilarikan ke RS PKU Muhammadiyah Masaran. Sedangkan pemotor mengalami luka bahu dan tangan serta dilarikan ke RS yang sama.

Sore harinya, pukul 18.30 WIB, kecelakaan antara pemotor yang menggasak pengayuh onthel juga terjadi di jalan Sragen-Sambirejo di Banjarsari, Ngarum, Ngrampal.

Seorang kakek asal Bibis RT 27,Ngarum Ngrampal, Arjo Lasiman (65) menjadi korban setelah digasak Honda Beat AD 3961 AUE yang dikendarai Dody Bayu Eko Saputro (20) asal Ngarum RT 5, Ngrampal.

Baca Juga :  Geger Mobil Baru Langsung Rusak, Anggota DPRD Tulungagung Juga Mengalami Kerusakan Mobil Usai Mengisi Dexlite di SPBU Sragen

Kakek malang itu digasak oleh pengendara Beat yang hendak mendahuluinya namun kurang ke kanan. Kondisi hari yang sudah agak gelap dan minim penerangan menjadi alasan pemotor kehilangan pandangan dan menabrak kakek tersebut.

Akibat kejadian itu, pengayuh ontel mengalami luka pada kaki dan tangan serta mendapatkan perawatan intensif. Sedangkan pemotor sehat dan diketahui tidak mengalami luka.

Kapolres Sragen, AKBP Arif Budiman melalui Kasubag Humas AKP Muryati membenarkan laporan dua kecelakaan tersebut. Wardoyo

 

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com