JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sukoharjo

Sukoharjo Kian Matangkan Konsep Smart City

   

SUKOHARJO-Pemkab Sukoharjo berkerjasama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) kini terus mematangkan konsep Sukoharjo sebagai Smart City.

Smart City di Sukoharjo merupakan tindaklanjut memorandum of understanding (MoU) antara Bupati Wardoyo Wijaya dengan Kemenkominfo sebelumnya. MoU terkait Gerakan Menuju 100 Smart City tahap kedua di Indonesia.

Sekda Sukoharjo, Agus Santoso mengatakan, untuk mendukung Smart City di Sukoharjo, saat ini telah dibentuk Dewan Smart City. Yang jelas menurut dia, Smart City sangat menguntungkan. Lantaran kinerja birokrasi lebih meningkatkan dan pelayanan publik semakin mudah, kebijakan pemerintah juga gampang diakses.

Baca Juga :  Sejarah Lahirnya Persaudaraan Setia Hati Terate & Kisah Inspiratif Ki Hadjar Oetomo

“Sesuai perkembangan zaman, semua OPD terus mempersiapkan diri menuju Smart City di Sukoharjo,” kata dia, Minggu (8/7/2018).

Terlebih, ujar dia, pedoman soal Smart City sudah dipunyai. Yakni Peraturan Bupati Sukoharjo Nomor 3 Tahun 2018 tentang Rencana Induk Smart City. Smart City bakal fokus pada enam strategi. Meliputi Smart Branding, Smart Economy, Government, Smart Society, Smart Living, dan Smart Environment.

Baca Juga :  Pondok Pesantren Assalaam Solo Bangun Kolam Renang Olympic Syariah

Smart City rencananya terdiri dari pengembangan kebijakan dan kelembagaan, pembangunan aplikasi dan penguatan literasi Smart City, serta rencana pembangunan infrastruktur.

“Saat ini pula telah banyak usulan dan analisa terkait Smart City di Sukoharjo,” tandas dia. Aris Arianto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com