JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

3 Gunung di Wonogiri Terbakar, 1 Belum Dapat Dipadamkan

Upaya pemadaman api di Gunung Kawuk Selogiri.
   
Upaya pemadaman api di Gunung Kawuk Selogiri.

WONOGIRI-Bencana kebakaran beruntun terjadi di wilayah Kabupaten Wonogiri. Bahkan ada satu lokasi yang hingga kini belum bisa dipadamkan.

Kepala Pelaksana BPBD Wonogiri Bambang Haryanto membeberkan, ada tiga lokasi kebakaran di area perbukitan. Meliputi Gunung Kawuk Desa Gemantar Kecamatan Selogiri, Gunung Kelir Desa Sempukerep Kecamatan Sidoharjo, dan di Geran Desa Jendi Kecamatan Selogiri.

Baca Juga :  Anak TK Pengin Jadi Anggota Dewan, Diundang PIIAD Wonogiri Sekalian Kartinian, PAP? Ini Loh

“Di Gunung Kawuk dan Geran luas lahan yang terbakar mencapai 4,5 hektare. Kerugian materiil sekitar Rp 9,5 juta,” beber dia.

Kebakaran di dua lokasi itu bisa ditangani. Api berhasil dipadamkan dengan melibatkan tim gabungan.

Baca Juga :  23 Orang Meninggal Selama Lebaran 2024

Namun kebakaran di Gunung Kelir hingga kini masih berlangsung. Sementara luas lahan terbakar mencapai 10 hektare. Mengingat lokasi yang terlalu terjal dan terpaan angin sangat kencang. Upaya yang bisa ditempuh, menjaga api tidak mendekat ke pemukiman. Aris Arianto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com