Site icon JOGLOSEMAR NEWS

6 Atlet Asian Paragames Karanganyar Dilepas. Ketua NPC Berharap Tak Ada Kesenjangan Bagi Atlet Daerah!

Pamitan ke bupati

KARANGANYAR- Sebanyak enam atlet difabel Karanganyar akan menjadi bagian kontingen Indonesia yang bertarung pada Asian Para Games yang akan digelar pada 6-13 Oktober 2018, mendatang.

Keenam atlit tersebut antara lain Murdiyan (Volly duduk), Suryo Nugroho ( Bulu Tangkis), Mulyono (Atletik), Wagiyo (Atletik), Sri Sugiyanti (Paracycling) dan Melia Widyasari (Lawn Ball).

Keikutsertaan enam atlet itu terungkap ketika mereka berpamitan ke Bupati, Jumat (14/9/2018). Ketua NPC Karanganyar, Nano Suparno menyampaikan bahwa pihaknya menyupport dan memotivasi para atlet serta minta doa restu agar bisa memberikan yang terbaik bagi Indonesia di ajang multievent tingkat asia tersebut.

“Semoga kedepannya tidak ada kesenjangan antar atlet daerah dan nasional karena sama-sama membawa nama baik Kabupaten Karanganyar,” paparnya.

Bupati Karanganyar berpesan semoga para atlet dari Karanganyar ini bisa membanggakan keluarga, serta dapat memotivasi  atlet yang lain agar dapat berprestasi.

“Semoga bisa menang, siap jadi juara”, imbuhnya.

Dan dalam kesempatan ini bapak Bupati juga menyerahkan Reward / tali asih untuk atlet berprestasi pada Asean Para Games Malaysia NPC Kabupaten Karanganyar Tahun 2018. Wardoyo

Exit mobile version