JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

Kunjungi Solo, Sandiaga Uno Dapati Soto Seharga Rp 5.000 Per Porsi

Triawati
   

 

Triawati

SOLO– Cawapres Sandiaga Uno menikmati soto seharga Rp 5.000 per porsi saat berkunjung ke Kota Solo, tepatnya di kawasan Pasar Kadipolo, Sabtu (22/9/2018). Kondisi itu berbanding terbalik dengan pernyataanya yang viral beberapa waktu lalu terkait uang Rp 100.000 yang hanya mendapatkan bawang dan cabai saat digunakan untuk berbelanja.

Baca Juga :  Catering di Solo Kena Tipu Hampir Rp 1 Miliar, Makanan Sempat Diantar ke Masjid Sheikh Zayed untuk Sahur Bersama

“Iya, tadi masih ada soto dengan harga Rp 5.000 per porsi. Kata Pak Timbul, penjualnya, kalau soto mau dinaikkin harganya kasihan pembeli. Makanya katanya dia atur strategi dengan mengurangi porsinya, serta mengurangi isi daging ayamnya. Karena harga daging ayam memang sudah tinggi,” ucapnya.

Baca Juga :  Ketum PPP Hadir di Halalbihalal Golkar, Isyarat Gabung Kubu Prabowo?

Namun demikian, Sandi menandaskan, hasil temuannya saat melakukan sidak dengan para penjual dan pembeli di Pasar Kembang masih mendapati keluhan tentang tingginya harga sembako.

“Tadi hasilnya saat melakukan cek harga, masih pada mengeluh. Harga-harga masih tinggi. Makanya ke depan kita akan stabilkan ekonomi rakyat,” urainya. Triawati PP

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com