Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Mobil Macet, Warga Kota Solo Bisa Gunakan Layanan Derek Gratis

Triawati

SOLO- Bagi warga Kota Solo yang mengalami masalah dengan mobilnya yang mogok, sekarang bisa.memanfaatkan Layanan Derek Gratis Kota Surakarta (Larisa). Program Larisa yang diluncurkan Dinas Perhubungan (Dishub) Surakarta akhir Agustus 2018 lalu tersebut ke depan akan menempatkan armadanya di masing-masing kecamatan di Kota Solo.

Namun demikian, saat ini Dishub Solo baru memiliji satu armadanya dalam pelayanan Larisa. Menurut Kepala Seksi Penataan Pengendalian dan Operasional Dishub Kota Solo, Agus Purnomo, layanan Larisa membantu masyarakat khususnya jika terjadi hal gawat darurat di jalan raya.

Triawati

“Selain itu, juga bisa digunakan untuk penindakan pelanggaran perparkiran. Pasalnya sesuai dengan pengalaman sampai saat ini .asih saja ada pelanggaran parkir di lahan larangan parkir sepetti di atas rel, atau di daerah tikungan dan lainnya,” ujarnya, Senin (3/9/2018).

Agus menambahkan, ke depan pengadaan armada untik Larisa akan ditambah fan ditempatkan di masing-masing kecamatan di Kota Solo.

“Layanan ini bisa juga dimanfaatkan untuk memaksimalkan upaya penggembokan yang telah kami lakukan. Jadi setelah digembok dan diperingatlan 1×24 jam mobil akan langsung diderek, dimana sanksi administratifnya Rp 250 ribu. Kami berharap armada derek ini mampu mengakomodir kebutuhan penderekan di Solo,” tukasnya. Triawati PP

Exit mobile version