JOGLOSEMARNEWS.COM Edukasi Pendidikan

Pemain Film Petualangan Menangkap Petir Bikin Heboh SD Kemasan 2 Solo

   
Fatih Unru (kaos biru) dan Zara Leola (kaos hitam) saat mengajak anak-anak siswa SD Kemasan 2 Surakarta berjoget bersama/Joglosemarnews-suhamdani

SOLO –  SD Kemasan 2 Kota Surakarta, Jumat (31/8/2018) pagi kemarin kedatangan tamu istimewa. Mereka adalah para pemain dan sutradara  film anak-anak Petualangan Menangkap Petir.

Dua orang pemain yang tampak hadir adalah Zara Leola dan Fatih Unru, dua orang bocah yang  masih imut-imut. Keduanya didampingi oleh Sutradara kondang, Kuntz Agus dan para kru.

Beberapa menit sebelum kedatangan rombongan, anak-anak sudah berkumpul di ruang aula. Begitu para idola itu datang sekitar pukul 09.30 WIB  dan memasuki ruangan, anak-anak itupun pun menyambutnya dengan lagu selamat datang secara serempak.

Pertemuan dalam rangka roadshow Film Petualangan Menangkap Petir yang mengambil setting lokasi di Selo, Boyolali itu pun berlangsung sangat cair.

Namanya juga anak-anak, saat menceritakan proses kreatif sampai mereka berhasil main di film tersebut juga terkesan lucu dan menarik. Zara menceritakan bahwa dirinya kaget saat diberi tahu bahwa dirinya lolos seleksi untuk memainkan peran di film tersebut.

Baca Juga :  Sidang Perdana Sengketa Pilpres, Gibran: Kita Ikuti Prosesnya Saja

“Saya sampai bener-bener kaget dan linglung,” ujarnya dengan gayanya yang kocak.

Sementara itu, Fatih Unru tak kalah lucunya. Bocah berperawakan gemuk itu pun selain menceritakan proses kreatifnya, juga mengajak semua anak untuk ikut berjoget bersama. Suasanan pun jadi riuh ketika sebagian besar anak-anak  kelas 4, 5 dan 6 yang hadir itu ikut bergoyang. Sebelum acara joget bareng, sampat pula diputarkan cuplikan film garapan sutradara asal Boyolali tersebut.

Kuntz Agus, sang sutradara itu pun dalam pertemuan tersebut sempat memberikan motivasi kepada anak-anak. Ia mengatakan, keberhasilan seseorang dalam hidup diawali dari keberanian untuk bermimpi dan mewujudkannya dalam bentuk tindakan. Keberhasilan seseorang juga tergantung pada kegigihan seseorang dalam berusaha.  Kuntz Agus juga menjelaskan peran seorang sutradara dalam kemunculan sebuah film.

Baca Juga :  Ramadan, Kawasan UMS Diserbu Para Pemburu Takjil: Pedagang Sumringah

“Kalau adik-adik tahu pertunjukan wayang, maka sutradara itu perannya sama dengan dalang. Mengatur para pemain film dan semua kru dalam melakukan tugasnya ber-acting,” ujarnya.

Sementara dalam kata sambutannya, Kepala SD Kemasan 2, Sri Yanti SPd mengucapkan terima kasih atas kunjungan para pemain dan kru Film Petualangan Menangkap Petir tersebut. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang ikut terlibat dalam penerimaan tamu istimewa tersebut sehingga dapat terlaksana dengan baik.

“Saya  berharap kunjungan ini bisa membuka wawasan bagi anak didik kami dan memberikan motivasi bagi mereka,” ujarnya.

Pertemuan diakhiri dengan sesi foto bersama dengan Fatih dan Zara di halaman sekolah. Namun yang tidak kalah hebohnya adalah kaum ibu. Mereka berebutan untuk selfi bersama sang sutradara yang masih muda dan ganteng tersebut.  #suhamdani

 

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com