JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

Semangat Asian Paragames 2018 Menggelora dari Solo Lewat Kirab Obor

triawati
   
triawati

SOLO– Mendung di Kota Solo pada Rabu (5/9/2018) menjadi saksi bisu menggeloranya semangat Asian Paragames 2018. Ya, lentera kirab obor Asian Para Games untuk pertama kalinya mampir di Solo, usai diambil dari sumber api di Mrapen, Grobogan, Purwodadi.

Lentera obor ini sempat mampir di kantor NPC Indonesia, di kawasan Jalan Ir. Sutarmi sebelum berakhir di kawasan Balaikota Surakarta. Di Balaikota Surakarta, lentera tersebut diterima langsung oleh Wali Kota Surakarta FX. Hadi Rudyatmo dari Menko PMK Puan Maharani.

Triawti

Menurut Menko PMK Puan Maharani, jumlah atlet, ofisial hingga atlet seluruhnya yang terlibat dalam Asian Paragames 2018 mencapai 5.000 orang dari 41 negara yang ikut ambil bagian.

Baca Juga :  PDIP Buka Pendaftaran Bakal Cawali-Cawawali, Diah Warih: Pilkada Solo Kian Menarik

”Nantinya mereka akan menginap di Wisma Atlet Jakarta. Disana sudah ada 2.500 kamar yang kami persiapkan. Memang jarak waktu pelaksanaan Asian Games dengan Asian Para Games hanya beberapa pekan saja. Namun dapat dipastikan bahwa persiapannya sudah cukup matang. Begitu tutup kemarin Asian Games, kita langsung lakukan persiapan hingga promosi di Kota Solo ini,” urainya.

Sementara itu, setelah sampai di kawasan Balaikota, lentera api obor diterima langsung oleh Wali Kota Solo FX. Hadi Rudyatmo dari Menko PMK Puan Maharani. Setelah dari Kota Solo, lentera api tersebut langsung di terbangkan ke Ternate. Kemudian disana, pawai obor akan mulai dinyalakan tepat saat peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) 9 September mendatang. Dan disana akan diterima langsung oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi.

Baca Juga :  Mangkunegara X Jadi Salah Satu Calon Walikota Solo Paling Dominan, Gibran Sebut Akan Ada Kejutan
Triawati

”Asian Para Games mulai berlangsung pada 6 hingga 13 Oktober mendatang. Namun, rangkaian kegiatannya kita mulai pada 5 September, karena dari situ kita akan awali kirab obor hingga ke Jakarta pada 5 Oktober mendatang,” jelas Ketua Umum INAPGOC, Raja Sapta Oktohari. Triawati PP

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com