Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Sensasi Baru Lezatnya Sea Food di RM Sor Pring Sragen. Harga Kaki 5 Tapi Citarasa Bintang 5 

Menu kepiting nan menggugah selera. Foto/Wardoyo

SRAGEN- Di kalangan pecinta kuliner, menu “Sea Food” barangkali identik dengan makanan dengan tarif yang siap menguras kocek. Namun hal itu tak berlaku jika anda singgah di rumah makan ini.

Ya, Rumah Makan “Sor Pring Baru” namanya. Terletak di Jalan Sragen-Gemolong tepatnya di Karangasem, Tanon, rumah makan ini dikenal punya keistimewaan di banding rumah makan “Sea Food” lainnya.

Terutama, dari segi harga yang diyakini sangat terjangkau dan lebih miring dibanding rumah makan berlabel “Sea Food” lainnya. Meski berharga miring, kualitas dan citarasa yang dihadirkan tak kalah kelas dan berani diadu dengan restoran Sea Food lainnya.

“Ya selama ini mungkin orang akan berfikir kalau menu sea food itu harus mahal. Kami ingin menepis itu dengan menyajikan menu sea food yang harganya terjangkau tapi rasanya memukau. Singkatnya, harga boleh kaki lima, tapi citarasa bintang lima,” ujar Mbak Harti, owner Rumah Makan Sor Pring, kepada Joglosemar, Minggu (16/9/2018).

Dirintis sekitar tiga tahun silam, rumah makan Sor Pring Baru tak hanya mengandalkan citarasa dan harga terjangkau saja. Harti menguraikan pengunjung juga disajikan nuansa alam dan kenyamanan suasana lewat ornamen klasik yang menghiasi tempat santapan.

80 Jenis Menu, Koki Handal 

Para pengunjung bisa memilih duduk dalam meja besar, atau memilih santai lesehan di gazebo yang tersedia. Pemandangan hamparan sawah di sekelilingnya, kian menambah kenyamanan beristirahat sembari menyantap hidangan.

“Untuk menu ada 80 jenis menu andalan kami. Mulai dari gurame dimasak 9 jenis, kepiting 4 rasa, 7 jenis masakan udang, cumi 7 rasa, kerang, nila, hingga kwetiau maupun nasi goreng aneka rasa. Semua lengkap. Dan yang jelas harganya dijamin nggak bikin kantong kempes,” timpal Triyono, sang suami.

Suasana asri lesehan di RM Sea Food Sor Pring Baru, Tanon, Sragen. Foto/Wardoyo

Untuk gurame misalnya satu porsi hanya dibanderol Rp 25.000, kemudian udang dan cumi aneka rasa, juga berbanderol Rp 25.000 per porsi.

Lantas untuk menu kerang bahkan lebih ekonomis lagi karena hanya Rp 15.000 per porsi. Jenis menu paling mahal di rumah makan ini diduduki kepiting yang berbanderol Rp 60.000 per porsi besar.

“Untuk jenis masakannya ada asam manis, saos tiram, saos mentega, lada hitam, goreng dan masih banyak lagi. Dan semua ikan maupun bahan kita pastikan segar dan dimasak oleh koki-koki handal di bidang sea food,” terang Harti.

Jujugan Pelancong Luar Kota

Lokasinya yang berada di jalur utama Sragen-Gemolong dan jalur alternatif Sragen-Semarang, memang memmbuat rumah makan ini cocok dijadikan lokasi untuk singgah. Tak heran, selain pecinta sea food di Tanon dan Sragen, tak sedikig pelanggan yang berasal dari luar kota seperti Jatim, Jabar, Jakarta, Bali hingga kota besar lainnya yang sering melintas baik menuju Jakarta, Bali maupun Jatim.

“Kalau pas musim mudik itu, biasanya para pemudik dari luar kota sudah pada langganan dan mesti mampir. Kalau hari-hari biasa ya pelanggan lokal dan sebagian lainnya dari pelancong yang melintas. Alhamdulilah, kami syukuri,” imbuhnya.

Cocok untuk pertemuan atau Ulang Tahun. Foto/Wardoyo

Ditambahkan, selain menu disantap di lokasi, Rumah Makan Sea Food Sor Pring Baru juga melayani pesanan partai besar. Selain itu, juga menyediakan lokasi untuk pertemuan, rapat maupun ulang tahun.

“Rasanya mantap. Harganya juga jauh lebih ngirit dibanding restoran atau rumah makan seafood yang ada. Pokoknya pas untuk ampiran. Apalagi lokasinya sejuk di dekat persawahan,” ujar Andi, salah satu pengunjung asal Solo yang kebetulan hendak perjalanan ke Jatim dan singgah Minggu (16/9/2018).

Penasaran, silahkan singgah dan nikmati kelezatan sea food bercitarasa bintang lima harga kaki lima di Rumah Makan Sor Pring Baru Tanon! Wardoyo

 

Seputar RM Sor Pring Baru Sragen:

Lokasi: Jalan Sragen-Gemolong, Karangasem, Tanon, Sragen

Jenis menu: 

Nasi Goreng : 6 Jenis (12.000)

Kwetiau: 4 Jenis (13.000-15.000)

Gurame Fillet: 10 Jenis (25.000-50.000)

Sapi bistik: 3 Jenis (25.000)

Kepiting: 4 Jenis (60.000)

Udang: 7 Jenis (25.000)

Kerang: 5 Jenis (15.000)

Cumi-cumi: 7 Jenis (25.000)

Soup Seafood: 4 jenis (15.000)

Nila : 4 jenis (25.000)

Dan masih banyak menu lainnya.

Layanan pesanan: 0821 3729 4323

Sumber: RM Sor Pring Baru

Exit mobile version