JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Ajaib. Motor CBR 250 Masuk Jurang Jembatan Pokoh Wonogiri, Pengendaranya Selamat

Proses evakuasi korban dari dasar jurang Jembatan Pokoh
   
Proses evakuasi korban dari dasar jurang Jembatan Pokoh. Istimewa

WONOGIRI-Pengguna jalan dan warga yang melintas Jembatan Pokoh atau Jurang Gempal Wonogiri, gempar, Kamis (11/10/2018). Sebuah sepeda motor sport 250 cc dan pengendaranya terjun bebas masuk ke dalam jurang di bawah jembatan tersebut.

Ajaibnya, pengendara sepeda motor selamat, kendati mengalami sejumlah luka. Sedangkan sepeda motor sport Honda CBR 250 cc tak luput dari kerusakan.

Informasi yang dihimpun, motor dan pengendaranya masuk ke dalam jurang melalui celah di antara Jembatan Pokoh. Untuk diketahui, Jembatan Pokoh terdiri dari dua badan jembatan, sisi utara dan selatan. Masing-masing dilalui kendaraan sesuai jalurnya.

Baca Juga :  Mudik Lebaran 2024, 196 Juta Perantau Bakal Pulkam

Sepeda motor Honda CBR 250 nomor polisi D 4091 AAX melaju cukup kencang dari arah Wonogiri (barat) menuju Ngadirojo. Tiba-tiba motor menabrak median jalan dan pot bunga besar. Setelah itu motor berikut pengendaranya terjun ke jurang di bawah jembatan sedalam sekitar 18 meter lebih.

Korban bernama Aris (35), warga Wirobrajan, Kota Yogyakarta, DIY.

Salah satu pengendara motor, Vita, mengaku saat kejadian tengah memarkirkan motor di sisi jembatan sebelah utara. Dia menerima telepon dari temannya ketika itu. Mendadak dia melihat sekelebat motor menabrak median jalan dan pot bunga.

Baca Juga :  Di Ponpes Al Barru Bulusulur Wonogiri Terungkap Sederet Manfaat Safari Ramadhan

“Terus masuk ke dalam jurang itu, Mas. Saya sampai gemetaran melihatnya. Untung selamat meskipun patah tulang,” ungkap dia.

Hanya dalam waktu singkat, peristiwa itu menjadi tontonan warga dan pengguna jalan lainnya. Sementara sejumlah petugas Pemadam Kebakaran Satpol PP Wonogiri, SAR, dan PMI mengevakuasi korban ke RSUD dokter Soediran Mangun Sumarso (SMS) Wonogiri. Aris Arianto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com