JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Ini Daftar Pengurus Ikatan Apoteker Indonesia Wonogiri. Dituntut Jadi Motor Penggerak Program Kesehatan

   

WONOGIRI-Para pengurus Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) Cabang Wonogiri yang baru resmi dilantik di Pendopo Rumah Dinas Bupati Wonogiri, Kamis (8/11/2018).

Susunan kepengurusan baru adalah, Daryono sebagai ketua pengurus cabang IAI Wonogiri. Wakil ketua I Rulita Dyah Ayu Premanasari, dan wakil ketua II Daniel Bayu Chrishana Putra. Sekretaris I Mursyid Hanafi, sekretaris II Aris Triyono. Bendahara I Endah Puspita Sari, bendahara II Yani Dwi Astuti.

Baca Juga :  Anak TK Pengin Jadi Anggota Dewan, Diundang PIIAD Wonogiri Sekalian Kartinian, PAP? Ini Loh

Bupati Joko Sutopo mengungkapkan, Wonogiri masih mempunyai sejumlah persoalan. Salah satunya adalah angka kemiskinan yang berada pada kisaran 12,9 persen dari jumlah penduduk Wonogiri sebesar 1.081.597 jiwa. Faktor yang dapat mempengaruhi angka kemiskinan antara lain bidang kesehatan.

Baca Juga :  Asyiknya P5 Sehatkan Badan dan Bahagiakan Jiwa Siswa SMP di Jatisrono Wonogiri

“Saya berharap IAI menjadi motor penggerak untuk ikut menyosialisasikan program-program kesehatan yang diselenggarakan pemerintah,” tandas Bupati.

Salah satu program yang dikerjakan Pemkab adalah penanganan penyakit gondok. Jumlah penderita gondok di kabupaten tersebut sebanyak 1.037 orang. Pemkab berupaya para warga tersebut terbebas dari penyakit gondok melalui pengobatan gratis. Aris Arianto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com