Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Tentara di Sukorejo Serbu Pedagang Pentol

Para anggota Satgas TMMD di Sukorejo sedang membeli pentol di lokasi pembangunan embung. Foto: Wardo

SRAGEN—Satgas TMMD yang bertugas membangun embung di desa Sukorejo harus bekerja di bawah terik sinar matahari. Pekerjaan tersebut tentunya sangat menguras tenaga Satgas TMMD dan masyarakat yang sedang melaksanakan pekerjaan itu.

Saat istirahat siang, Senin (5/11/2018) beberapa anggota Satgas TMMD terlihat mengerumuni Arif pedagang pentol keliling. Selain untuk mengisi kekuatan kembali ternyata pentol telah menjadi makanan favorit para Satgas TMMD.

Alhamdulilah enek pentol..” tutur Praka Suyadi

Selain murah, enak dan pedas, pentol ini cocok dimakan beramai-ramai sambil minum es  dan bercanda di bawah pohon bambo. Untuk membelinya para anggota Satgas TMMD pun tak perlu jauh-jauh, karena di pedagang pentol sering mangkal di dekat lokasi pembangunan embung.

Pedagang pentol keliling, Arif mengaku senang karena tidak perlu keliling terlalu jauh sebab dagangannya habis dibeli anggota Satgas TMMD. “Matur suwun pak tentara” tutup Arif. Marwantoro S

 

Exit mobile version