JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Karanganyar

Catat, Kesejahteraan Guru WB dan THL di Karanganyar Dijanjikan Akan Ditingkatkan

Via Vallen dan Nella Kharisma bersama bupati karanganyar. Foto: Wardoyo
   
Via Vallen dan Nella Kharisma bersama bupati karanganyar

KARANGANYAR- Para pendidik di Karanganyar diminta untuk pahami kepemimpinan asta brata. Tak hanya itu, Pemkab juga menjanjikan akan terus meningkatkan kesejahteraan guru honorer dan THL di lingkungan Pemkab.

“Guru harus aktual dan belajar tentang digital. Sebab anak-anak dengan mudah dan cepat menguasai tehnologi dengan baik. Sudah barang tentu, guru harus terus meningkatkan kemampuan,” papar Bupati Karanganyar, Juliyatmono usai upacara bendera hari Korpri ke 47 dan PGRI ke 72 di alun-alun Kabupaten Karanganyar, Kamis (29/11/2019).

Dalam kesempatan itu, bupati meminta tunjangan profesi yang didapat selama ini sebagian dipergunakan untuk meningkatkan kemampuan.

Yakni terus menguasai ilmu pengetahuan dan tehnologi. Guru juga diminta Harus segara beradaptasi dengan zaman.

Selain itu, orang nomor satu di Karanganyar akan meningkatkan kesejahteraan bagi para guru WB dan THL di seluruh OPD. Peningkatan kesejahteraan itu adalah meningkatkan kesejahteraan yang diterima guru pada 2019 mendatang.

“Saya meminta seluruh guru yang dinaungi organisasi profesi PGRI, sistem pendidikan nasional dihadapkan tantangan yang komplek akan tetapi menarik. PGRI sebagai organisasi profesi harus mampu menggerakan guru dan tenaga pendidik  untuk melahirkan pemikiran transformatif dalam pengembangan kebijakan pemerintah dan pengelolaan program pembanguan,” imbuhnya.

Dalam sambutan presiden yang dibacakan Bupati, guru sebagai penggerak pembangunan harus terus mengakrabi tehnologi. Guru juga harus semakin profesional dengan meningkatkan kualitas dan kapabilitas. Guru juga diminta untuk menjadi contoh terdepan dan teladan budi pekerti.

Kemudian  untuk Korpri, terus diharapkan untuk meningkatkan profesional. Empat tahun terakhir Pemerintah terus melakukan pembangunan infrastuktur.

Hal itu untuk membuka keterisolan dan membangun konektivits, serta memperkokoh persatuan nasional. Diharapkan dengan infrastuktur yang baik maka akan dapat membangun sentra-sentra ekonomi baru.

“2019 perogram besar untuk terus memperkuat kualitas SDM. Selamat hari korpri ke 47 junjung tinggi panca prasetya korpi dan terus berbakti untuk ibu pertiwi,” imbuhnya.

Dalam kesempatan itu, tiga anak mendapatkan beasiswa. Yakni Kurniawan Dwi Prasetyo dari SMP 2 Muhammadiyah Karanganyar, Nori Widya Pratiwi dari SDN 2 Nglegok, Ngargoyoso, Anisa Ayu Wulandari dari SMP 3 Karanganyar. Dalam kesempatan itu pula Pemda memberikan penghargaan guru berdedikasi tingkat nasional yakni Endang Tri Hastuti dari SMPN 2 Karanganyar.

Termasuk dalam kesempatan itu juga diberikan penghargaan dari beberapa lomba yang dilaksanakan PGRI. Yakni lomba catur, tenis meja dan geguritan. Sekaligus penyerahaan juara 1 sepak bola PNS se-Soloraya. Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com