Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Tunggu Tanggal Mainnya. Polres Wonogiri Bakal Gelar Jambore Bhinneka Tunggal Ika dan FKUB Award

Kapolres AKBP Uri Nartanti Istiwidayati bersama jajaran Polres Wonogiri bersilaturahmi ke pengurus FKUB.

WONOGIRI-Terobosan baru saat ini tengah dipersiapkan Polres Wonogiri. Institusi penegak hukum di wilayah Kabupaten Wonogiri itu berencana mengadakan jambore bhinneka tunggal ika.

Selain itu, kepolisian bakal mengadakan pemberian penghargaan berupa FKUB Award.

Kapolres Wonogiri, AKBP Uri Nartanti Istiwidayati mengungkapkan hal tersebut, Rabu (16/1/2019). Ungkapan senada disampaikan ketika bersilaturahmi dengan pengurus Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Wonogiri, Selasa (15/1/2019).

“Ke depan kami akan bikin jambore bhineka tunggal ika agar tidak mudah terprovokasi dari dunia luar,” kata dia.

Pasalnya, jelas dia, pemahaman tentang ideologi semakin menipis di kalangan pemuda. Pancasila saja tidak banyak yang tahu sejarahnya. Bahkan sampai Pancasila ada berapa sila banyak kaum muda yang tidak tahu.

Selain itu, kegiatan itu bertujuan memelihara kamtibmas dan penguatan terhadap ideologi. Pihak nya mempunyai kepedulian kerukunan antar sesama seperti membersihkan tempat ibadah, menjaga tempat ibadah dan masih banyak lagi.

“Kami terbuka apabila ada kegiatan-kegiatan dari ormas. Kami akan mengadakam latihan bersama untuk menjaga Wonogiri yang kondusif.

Pihaknya akan terus menggelar silaturahmi ke beberapa komponen organisasi masyarakat yang ada di Wonogiri. Di antaranya FKUB.

Menurut dia, aparat kemanan TNI/Polri yang merupakan tonggak penjaga kamtibmas tidak bisa berkerja menjaga toleransi tanpa adanya FKUB.

“Janji saya akan memberikan penghargaan berupa FKUB Awards semoga dapat segera kami relisasikan,” tandas dia. Aris Arianto

Exit mobile version