Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Wabah DB Sragen Terus Meroket Tembus 544 Kasus. Bupati Pagi Ini Dijadwalkan Bakal PSN Besar-besaran 

Petugas di Bangsal Anggrek RSUD Sragen saat memeriksa salah satu pasien anak yang terdiagnose DB Rabu (16/1/2019). Foto/Wardoyo

SRAGEN- Laju tambahan kasus demam berdarah (DB) di Sragen makin tak terbendung. Hanya dalam kurun tiga hari sejak rapat koordinasi (rakor) DB yang digelar Selasa (23/1/2019), jumlah tambahan kasus DB sudah mencapai 155 kasus baru.

Data terbaru progres kasus DB yang tercatat di Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Sragen Jumat (25/1/2019) malam, total sudah ada 544 kasus yang dilaporkan sejak 1 Januari 2019. Angka itu meningkat signifikan sebanyak 155 kasus selama tiga hari terakhir.

Namun dari jumlah 544 kasus itu, yang terverifikasi dari KDRS tercatat sebanyak 200 kasus.

Kemudian dari 237 KDRS yang masuk, 37 diantaranya terverifikasi DD. Meski masih stabil tinggi, namun jumlah korban meninggal dilaporkan masih 3 orang.

Di sisi lain, makin tingginya angka kasus di awal Januari itu juga memantik keprihatinan semua unsur. Bahkan, hari ini Sabtu (26/1/2019) DKK bersama Bupati dan Wabup berencana menggelar pemberantasan sarang nyamuk (PSN) secara besar-besaran di Mondokan.

Mondokan dipilih lantaran menjadi daerah dengan angka kasus terbanyak sejauh ini.

“Rencananya besok akan dilakukan PSN di Mondokan dihadiri Bupati dan Wabup,” papar Kepala DKK Sragen, Hargiyanto Jumat (25/1/2019) malam.

Di sisi lain, pihaknya juga masih mengintensifkan proses clearance atau verifikasi dari semua data kasus DB yang masuk. Verifikasi yang melibatkan tim ahli, dokter, dan unsur terkait itu dimaksudkan untuk mengetahui secara pasti jumlah kasus pasien yang positif DB dari semua kasus yang dilaporkan.

“Kita diberi waktu antara dua hari untuk melakukan clearance data kasus sehingga bisa diketahui berapa jumlah kasus DB yang terjadi,” tandasnya. Wardoyo

 

DATA UPDATE KASUS DB SRAGEN PER JUMAT 25 JAN 2019: 

Jmlh kasus terlapor = 544

Jmlh KDRS masuk = 237

Jmlh DBD terverivikasi =200

Jmlh DD terverivikasi = 37

Sumber: DKK Sragen

Exit mobile version