Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Lazismu Sukoharjo Serahkan Kunci Bedah Rumah di Kecamatan Weru

Rumah Mbah Panen usai direhab Lasizmu Muhammadiyah Sukoharjo

SUKOHARJO,JOGLOSEMARNEWS.COM -Lazismu Sukoharjo telah selesai merehab rumah tidak layak huni (RTLH) di Kecamatan Weru. Kunci rumah telah diserahkan sebagai tanda penerimaan rumah oleh pemiliknya.

Humas Pemkab Sukoharjo, dalam rilisnya, Senin (25/2/2019) mengatakan, Danramil 05 Weru, Lettu Inf Mustamin pada Sabtu (23/2/2019) pukul 15.00 WIB beserta Babinsa Koramil 05 Weru menghadiri dan melaksanakan pendampingan acara penyerahan kunci rumah. Adalah Mbah Panen penerima bantuan program bedah rumah yang diselenggarakan oleh Lazismu Muhammadiyah Sukoharjo.

Rumah sehat semi permanen milik Mbah Panen warga Dukuh Dayu RT 2 RW 6 Desa Tegalsari Kecamatan Weru, Sukoharjo tersebut selesai dikerjakan bersama. Menurut Danramil, kegiatan bedah rumah milik Mbah Panen selama ini dilaksanakan oleh masyarakat sekitar tempat tinggal dan Lazismu Sukoharjo.

“Bangunan berukuran 5 X 5 meter  dengan bentuk semi permanen telah selasai 100 persen hingga layak dan sehat untuk ditempati,” kata dia.

Penyerahan kunci dihadiri Muhammad Syafrudin dari Lazismu Sukoharjo, Camat Weru Pandiyanto, Danramil 05 Weru Lettu Inf Mustamin, Kapolsek Weru AKP M Busro, Nugroho Dwi Susilo Kades Tegalsari, serta warga. Aris Arianto

Exit mobile version