JOGLOSEMARNEWS.COM Market Ekbis

Ondel-ondel Raksasa, Perebut Perhatian Tamu Hotel Alila

Istimewa
   
Istimewa

SOLO– Tahun baru imlek merupakan perayaan tahunan di mana saat perayaan seluruh keluarga atau pun kerabat akan berkumpul untuk bersilaturahmi dan bagi – bagi angpaou, perayaan tahun baru kali ini jatuh pada Selasa, tanggal 5 Februari di tahun 2019.
Di tahun Babi Tanah ini Alila Solo menggelar acara yang sangat meriah, dengan menyuguhkan satu tontonan apik. Acara yang di kemas dengan gala dinner yang digelar pada Senin, 4 Februari 2019 mulai dari pukul 18.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB ini menyedot perhatian para tamu. Dari mulai rangkaian menu Asia hingga International yang tersaji fresh sepanjang acara serta hiburan yang di suguhkan dalam acara perayaan malam Tahun Baru Imlek di grand ballroom Alila Solo.

“Target yang di harapkan sekitar 500 orang yang di berikan harga cukup terjangkau yakni IDR 488.000 net per orang, seluruh tamu bisa langsung menikmati rangkaian menu buffet Asia hingga Internasional all you can eat. Tidak hanya itu, bahkan puluhan doorprize pun di bagikan mulai dari hadiah hiburan, electronik, hingga voucher menginap di Alila Solo,” urai Assistant PR and Event Marketing Manager Alila Hotel, Tessa Pujiastuti, Selasa (5/2/2019).

Baca Juga :  Santai Hadapi Sidang Putusan Sengketa Pilpres 2024, Gibran Ngantor Seperti Biasa

Hiburan yang sangat unik dan menarik mulai dari Music Orchestra dari Andy Irawan Orchestra, Barangsai Naga Hitam dari Salatiga, Modern Chinese dance, Drama Musical dengan mengambil cerita Panglima Tiang Feng atau yang terkenal dengan Cu Pat Kai, dan yang paling menarik adalah Giant Pig atau ondel – ondel berbentuk Babi simbolis dari Cu Pat Kai yang di buat dengan ketinggian kurang lebih 5 meter.

Baca Juga :  Mangkunegara X Jadi Salah Satu Calon Walikota Solo Paling Dominan, Gibran Sebut Akan Ada Kejutan

“Ondel – ondel tersebut sangat merebut perhatian para pengunjung di sela – sela menikmati acara gala dinner, selain dari atraksi – atraksi dari ke-3 Barongsai dari mulai area lobby hingga ke dalam Grand Ballroom. Atraksi yang di rancang khusus dengan menggukan bangku – bangku yang sengaja di buat oleh pengrajin yang special di sugguhkan dalam rangka melengkapi acara di Alila Solo. “Perayaan tahun baru Imlek kali ini jatuh pada tahun Babi Tanah, sebagi cerita atau konsep yang di ambil untuk melambangkan tahun tersebut maka ide kreatif dari salah satu pengrajin ondel – ondel tersebut kami ajak untuk berkolabirasi untuk mengisi acara,” tukas Tessa. Triawati PP

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com