JOGLOSEMARNEWS.COM — Buntut dari twit Bos Bukalapak Achmad Zaky terus menuai reaksi dari netizen. Setelah tagar #Uninstallbukalapak viral, kini muncul berbagai meme.
Berbagai meme dengan ikonik logo Bukalapak yang berwarna merah muda diotak atik oleh netizen dengan sejumlah sindiran. Seperti Meme LupaBapak dengan pelintiran dari Bukalapak yang disertai capture twit Achmad Zaky soal presiden baru.
Lalu juga ada meme dengan tulisan TutupLapak dengan meniru desain logo BukaLapak. Meme lainnya bertuliskan BukaMasalah yang juga menyerupai logo Bukalapak. Selain itu juga ada meme kartun yang menggambarkan seseorang sebagai Bukalapak menusuk seseorang lainnya sebagai pemerintah dari belakang.
Ahmad Zaky melalui akun Twitter pribadinya tidak menyangka jika cuitanya terkait Industri 4.0 yang menyinggung presiden baru akan viral. “Bangun-bangu viral tweet saya gara-gara presiden baru,” tulisnya di @achmadzaky 13 Februari 2019.
Sebelumnya, Achmad Zaky mengkomentari anggaran pemerintah untuk sektor riset dan pengembangan masih minim. Menurut dia omong kosong industri 4.0 kalau budget riset dan pengembangan negara seperti saat ini. Dia menunjukkan data perbandingan dana riset dengan negara-negara lain
Zaky pun membandingan anggaran Indonesia dengan berbagai negara lainnya, seperti dana riset dan pengembangan di Amerika sebesar US$ 511 miliar, Cina US$ 451 miliar, Jepang US$ 165 miliar, Jerman US$ 118 miliar, Korea US$ 91 miliar, Taiwan US$ 33 miliar, Australia US$ 23 miliar, Malaysia US$ 10 miliar, Singapore US$ 10 miliar, dan Indonesia US$ 2 miliar.
Menutup keluhan tersebut, Achmad Zaky berharap ada perubahan dengan Pemilihan Presiden tahun ini. “Mudah-mudahan presiden baru bisa naikin,” katanya.
Kicauan Zaky tersebut kemudian viral di sosial media salah satunya tagar #Uninstallbukalapak.
Zaky menyebutkan jika presiden yang dimaksud adalah presiden yang terpilih nantinya, termasuk calon petahana Joko Widodo. “Presiden baru maksudnya siapapun, bisa Pak Jokowi juga,” tambahnya.
Menurut Zaky, tujuan dari tweetnya adalah menyampaikan fakta bahwa dalam 20 sampai 50 tahun ke depan, Indonesia perlu investasi di riset dan sumber daya manusia kelas tinggi. Dia mengatakan jangan sampai Indonesia kalah sama negara-negara lain.
Zaky juga mengatakan selama ini kebijakan serta dukungan Pemerintah Indonesia sangat menyemangati Bukalapak. “Semoga ke depannya industri teknologi atau industri berbasis pengetahuan semakin maju,” ujar Zaky.