SUKOHARJO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Dalam rangka mempersiapkan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang akan dihelat pada tanggal 25 – 28 Maret 2019, SMK Pembangunan Nasional Sukoharjo menggelar gladi bersih UNBK, Senin (4/3/2019) dan Selasa (5/3/2019).
Marsono selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum mengatakan, ujian di SMK Pembangunan Nasional Sukoharjo untuk tahun ini akan diikuti oleh 331 siswa. Mereka terdiri dari empat jurusan, yakni Jurusan TKRO, TAV, TKJ dan Multimedia.
“Hari ini tadi, (kemarin-red) yang diujikan adalah bahasa Inggris. Selanjutnya, Selasa Matematika, dengan durasi waktu 90 – 120 menit,” ujarnya.
Marsono mengatakan, SMK Pembangunan Nasional memiliki empat buah laboratorium dengan empat orang Proktor.
“Mereka adalah Ibu Nanik selaku Kapro TKJ, Ibu Tobri selaku Kapro Multimedia dan Ibu Harmini staf Kesiswaan serta Bapak Arif selaku Kabeng TKJ,” tambahnya.
Kepada para siswa, Marsono berpesan mengikuti arahan dari proktor dengan baik. Mulai dari login sesuai dengan kartu ujian, menunggu token yang diberikan oleh proktor untuk memulai mengerjakan, dan juga log out ketika semua ujian telah selesai dikerjakan.
Lebih lanjut Marsono mengatakan, gladi bersih UNBK tersebut tidak hanya dilakukan oleh SMK Pembangunan Nasional Sukoharjo saja. Namun dilakukan secara serentak semua SMK di Indonesia.
“Kegiatan ini digelar di bawah naungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan masing-masing daerah,” ujarnya. A Setiawan