JOGLOSEMARNEWS.COM Wisata Kuliner

The Sunan Luncurkan 8 Menu Baru

Istimewa
   
Istimewa

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Imperial Taste Modern Oriental Cuisine, restaurant chinese halal yang terletak di Mezzanine Lounge The Sunan Hotel Solo kembali melakukan gebrakan dengan meluncurkan menu-menu baru. Restaurant yang berdiri sejak 2 Mei 2013 ini mampu menyedot pengunjung yang signifikan. Beragam kegiatan acara seperti gathering, arisan, ulang tahun, sering dilakukan di restoran ini.

Terdapat 8 menu baru yang diluncurkan yaitu Szechuan Beef Rp 100.000,- /porsi, Sang Choy Bau Chicken Rp Rp 60.000,-/porsi, Spicy Chicken Cracker Rp 75.000,-/porsi, Udang Kacang Madu Rp 90.000,-/porsi, Ikan Gurame Terbang Rp 30.000,-/ons, Selada Ikan Asin Rp 50.000,-/porsi, Sup Jamur Enoki Rp 25.000,-/cup dan Pisang Caramel Rp 30.000,- /porsi. Kehadiran menu – menu baru ini diharapkan dapat menambah alternative pilihan menu bagi pengunjung Imperial Taste The Sunan Hotel Solo.

Imperial Taste juga menggelar beberapa program yang atraktif. Restaurant yang terkenal dengan sajian Bebek Gebrak dan dessert Sago Mango ini memberikan diskon sebesar 50% bagi pemegang Kartu Kredit BCA dan diskon 25% bagi pemegang kartu Debit BCA berlaku setiap hari & untuk semua jenis makanan. Diskon 50% untuk seluruh produk dimsum berlaku setiap hari mulai pukul 10.00 wib 17.00 wib. Tersedia juga tawaran sensasional di akhir pekan dengan pemberian diskon sebesar 50% untuk semua jenis transaksi pada hari Sabtu & Minggu.

Bagi para tamu yang ingin melakukan kegiatan arisan ditawarkan Paket Arisan mulai harga Rp 80.000.-/orang. Adapun menu yang disajikan meliputi menu pembukaan sampai dengan menu penutup. Imperial Taste Modern Oriental Cuisine dapat menampung sekitar 80 seat. Restoran ini juga memiliki andalan menu bebek gebrak yang lezat dan dihidangkan dengan atraksi yang menarik.

Selain meluncurkan delapan menu baru, papar General Manager The Sunan Hotel, Retno Wulandari, The Sunan Hotel juga memperkenalkan Chinese Sous Chef baru Siswanto. Pria kelahiran Pacitan, 28 Oktober 1979 yang terakhir bekerja di Four Point by Sheraton Hotel Seminyak Bali ini diharapkan dapat memberikan warna dan tambahan inovasi bagi keragaman produk kuliner yang dimiliki oleh hotel berbintang empat ini khususnya menu Chinese di Imperial Taste yang merupakan satu-satunya Chinese Resto halal yang berada di dalam hotel.

“Dengan bergabung Chinese Sous Chef Siswanto akan semakin memperkuat team The Sunan Hotel Solo dalam memberikan layanan istimewa kepada para tamu dan pelanggan The Sunan Hotel Solo,” tandasnya. Triawati PP

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com