JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Semarang

Kemenkominfo Sosialisasikan Mulai Tahun Ini Semua Penerima PKH dan PIP Bisa Daftar Bidik Misi

   
Direktur IKP Kementerian Kominfo, Wiryanta saat memberikan sambutan dalam pagelaran wayang kulit sosialisasi Program PKH-PIP Dalam Rangka Penurunan Prevalensi Stunting di Alun-alun Kutoarjo, Purworejo, Rabu (10/4/2019). Foto/Wardoyo

PURWOREJO, JOGLOSEMARNEWS.COM Tingginya kasus stunting di Indonesia mendapat atensi khusus dari pemerintah. Terkait hal itu, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI terus menggencarkan sosialisasi pencegahan dan penurunan prevalensi kasus stunting.

Salah satunya sosialisasi program PKH (Program Keluarga Harapan) dan PIP (Program Indonesia Pintar) untuk penurunan prevalensi stunting yang digelar di Alun-alun Kutoarjo, Kabupaten Purworejo, Rabu (10/4/2019) malam.

Sosialisasi dihelat dengan pertunjukan wayang kulit yang dibawakan dalang Ki Warseno Slenk.

Ratusan warga dan pejabat terkait hadir memadati arena sosialisasi tersebut. Direktur IKP Kemenkominfo RI, Wiryanta mengatakan sosialisasi bantuan PKH digelar untuk memastikan bahwa program PKH yang digelontorkan ke masyarakat bisa tepat sasaran, membangun kejujuran menuju kemandirian.

Dalam kesempatan itu, ia menyampaikan bahwa kepemimpinan Presiden Jokowi-JK memfokuskan pembangunan dengan program nawacita.

Ada tiga hal yang ditekankan dari program itu yakni Indonesia Pintar, Indonesia Sehat dan Indonesia Sejahtera. Program itu sudah diwujudkan dalam bentuk program PKH, Program KIP dan KIS.

“Perlu kami sampaikan pula bahwa program itu akan terus dilanjutkan. Ke depan ada program sembako murah dan kartu prakerja serta KIP untuk kuliah. Akan dipertajam lagi,” papar Wiryanta.

Baca Juga :  Dampak Banjir Kudus, 141 Warga Masih Tinggal di Posko Pengungsian Sepekan Ini

Ia juga menguraikan sejauh ini pelaksaan program di atas sudah menunjukkan capaian positif. Yakni sudah menurunkan angka kemiskinan yang ditunjukkan di bulan Maret 2018, angka kemiskinan sudah turun dibawah 2 digit.

Yakni angkanya sudah di kisaran 9,82 persen. Kemudian menurutnya yang menakjubkan lagi di bulan September 2018, angka kemiskinan menurun menjadi 9,66 persen.

Dalam kesempatan itu, Wiryanta juga mengungkapkan kehadiran program PKH dan PIP melalui bidik misi juga berperan aktif dalam menekan prevalensi stunting atau gagal tumbuh. Sebab saat ini, kasus stunting di Indonesia menempati urutan ke 4 dunia untuk penderita stunting dibawah India dan Pakistan.

“Pencegahan Stunting memang menjadi salah satu program prioritas pemerintah. Dalam hal ini, kami dari Kementerian Kominfo membantu mendiseminasi informasi dan mengkoordinasikan, karena penanganan stunting ini kan tidak tunggal. Tidak hanya urusan Kementerian Kesehatan. Ini juga menyangkut masalah sosial. Kita semua menyatu, bergotong royong diselesaikan secara bersama-sama,” papar Wiryanta.

Sosialisasi serupa telah dilakukan di beberapa daerah dan terus digencarkan ke daerah-daerah.

Baca Juga :  Lakukan Balapan Liar di Ungaran, Puluhan Pemuda Dihukum Menuntun Motor Mereka ke Polres Semarang

Lebih lanjut, Wiryanta menguraikan program PKH ditujukan untuk meningkatkan kesejahteraan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) melalui pemberian bantuan non tunai bersyarat. Dengan PKH diharapkan KPM penerima bantuan memiliki akses yang lebih baik untuk memanfaatkan pelayanan sosial dasar kesehatan, pendidikan, pangan dan gizi.

“Termasuk menghilangkan kesenjangan sosial ketidakberdayaan dan keterasingan sosial yang selama ini melekat pada diri warga miskin,” urainya.

Menurutnya, dalam jangka pendek program PKH bertujuan mengurangi beban KPM. Sedangkan dalam jangka panjang diharapkan dapat memutus mata rantai kemiskinan antar generasi, sehingga generasi berikutnya dapat keluar dari perangkap kemiskinan.

“Mulai tahun ini ada integrasi data Bidikmisi dengan pangkalan data Kemendikbud dan Kemensos untuk mendorong proses penerimaan yang lebih transparan, akuntabel, dan tepat sasaran. Penerima program PKH dan PIP dapat mendaftar beasiswa Bidikmisi pada laman https://bidikmisi.belmawa.ristekdikti.go.id/. Untuk bukan pemegang KIP maupun penerima PKH dapat mendaftar melalui sekolah untuk direkomendasikan PKH sebagai cikal bakal sistem jaminan sosial khususnya untuk KPM perlu dipahami oleh semua pihak sehingga menjadi kunci kesuksesan dalam implementasi PKH,” tambahnya. Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com