JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Karanganyar

Sambutan di Tarling, Bupati Karanganyar Kenalkan Sumanto Sebagai Anggota DPRD Provinsi Jateng Terpilih 

Foto/Humas
   
Foto/Humas

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM Bupati Karanganyar, Juliyatmono mendadak menyebut Ketua DPRD Sumanto yang hadir dalam tarawih keliling di Jaten. Bupati juga menyebut Sumanto terpilih menjadi anggota DPRD Provinsi dan diharapkan bisa menjadi jembatan aspirasi untuk warga Karanganyar.

Hal itu terungkap ketika bupati memberi sambutan di acara tarawih keliling (Tarling) di Masjid Al Mukmin Desa Suruh Kalang, Kecamatan Jaten kemarin malam.

Dalam sambutannya, Yuli berpesan agar masyarakat senantiasa guyup, rukun dan lebih giat beribadah. Kemudian ia menyampaikan bahwa Wabup Rober Christanto tidak dapat hadir karena mengikuti rapat di Jakarta.

Setelah itu, Bupati mengabsen nama Ketua DPRD Karanganyar, Sumanto yang juga hadir malam itu dan mengenalkannya di hadapan warga.

Yuli kemudian mengatakan karena terpilih menjadi anggota DPRD Propinsi, ia berharap Sumanto dapat menjembatani aspirasi dan kebutuhan warga masyarakat.

“Semoga dapat membawa manfaat bagi kemajuan dan kemakmuran Kabupaten Karanganyar,” paparnya.

Bupati Karanganyar atas nama pemerintah menginformasikan bahwa akan memberikan bantuan uang untuk lansia dan anak yatim yang berumur kurang dari 18 tahun.

Masing-masing mendapat Rp 500.000 yang pendistribusiannya dijadwalkan dilakukan di Kecamatan pada Selasa depan. Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com