JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Semarang

Lolos Pengawasan, Balita 4 Tahun Ditemukan Tewas Mengambang di Aliran Sungai Kaligawe 

Foto/Humas Polda
   
Foto/Humas Polda

KEBUMEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Warga di Tanuraksan digegerkan dengan temuan mayat bayi di aliran Sungai Kaligawe, Dukuh Tanuraksan, Desa Gemeksekti, Kabupaten Kebumen. Jasad bayi berjenis laki-laki itu ditemukan Selasa (02/07) sekira pukul 10.15 WIB.

Balita berjenis kelamin laki-laki itu diketahui bernama Zaki Amrullah (4) warga setempat yang ditemukan dalam keadaan meninggal mengapung di irisgasi desa setempat.

Baca Juga :  Wihaji Layak Ramaikan Bursa Calon Gubernur atau Wakil Gubernur Jateng, Punya Pengalaman dan Jaringan Luas

Kapolres Kebumen AKBP Robertho Pardede melalui Kasubbag Humas Polres Kebumen Kompol Suparno saat dikonfirmasi, Zaki pertama kali oleh Sunarko (42) saat duduk di pinggir sungai.

“Pertama kali diketahui oleh warga, korban dalam keadaan hanyut terbawa aliran sungai irigasi. Saat itu, sungai dalam keadaan banyak airnya. Sungai irigasi tidak ada pagar pembatas,” jelas Kompol Suparno dilansir Tribratanews Polda Jateng.

Baca Juga :  Dampak Banjir Kudus, 141 Warga Masih Tinggal di Posko Pengungsian Sepekan Ini

Melihat korban yang hanyut, selanjutnya Sunarko bergegas mengangkat balita dengan dibantu ibu korban.

Setelah diangkat, korban selanjutnya dibawa RSUD Kebumen namun jiwanya tidak tertolong.

“Kami menghimbau kepada seluruh masyarakat, untuk selalu mengawasi putranya saat bermain. Kemungkinan, kejadian ini karena minimnya pengawasan,” jelasnya. JSnews

 

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com