JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Semarang

Habib Syarif Puji Kapolres Jepara AKBP Arif Budiman. Prakarsai Kalinyamatan Bersalawat Yang Sedot Ribuan Santri

Kapolres Jepara AKBP Arif Budiman saat menerima cendera mata. Foto/Wardoyo
   
Kapolres Jepara AKBP Arif Budiman saat menerima cendera mata. Foto/Wardoyo

JEPARA, JOGLOSEMARNEWS.COM Kemarin malam (03/08/2019) berlokasi di Halaman Mapolsek Kalinyamatan Polres Jepara Polda Jateng telah berlangsung kegiatan pengajian Kalinyamatan Bersholawat dan Pelantikan GP Anshor Kalinyamatan.

Tampah hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Kapolres Jepara AKBP Arif Budiman, Ketua MUI Jepara, Habib Syarif yang merupakan Pengasuh Majlis Fachrul Wujud, Gus Mad yang merupakan Pengasuh Ponpes Nailun Najjah, Pangsit ex Teamlo, Kasat Binmas Polres Jepara, Kapolsek Kalinyamatan Polres Jepara Iptu Sumardi, Anggota Polsek Kalinyamatan Polres Jepara serta para santri se-Kecamatan Kalinyamatan, Kabupaten Jepara yang berjumlah sekitar 800 orang.

Baca Juga :  Empat Pria Setengah Mabuk Aniaya Pemilik Café di Semarang Diringkus Polisi

Kapolres Jepara yang didaulat menjadi motivator menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada penggagas kegiatan pengajian dan bersholawat bersama.

Pihaknya mengapresiasi kegiatan itu karena bisa membawa kebaikan semua.

Dalam kesempatan itu, AKBP Arif mengajak tokoh agama serta yang hadir dalam kegiatan ini untuk selalu menjaga persatuan serta menjaga toleransi yang telah terpupuk dengan baik di Jepara.

Dengan kokohnya pondasi keagamaan serta silaturahmi yang kuat, akan membawa kesejahteraan serta keamanan di negara kita Indonesia dan di Wilayah Jepara khususnya.

Baca Juga :  Dampak Banjir Kudus, 141 Warga Masih Tinggal di Posko Pengungsian Sepekan Ini

“Alhamdulillah, dari kegiatan yang diselenggarakan oleh Polres Jepara beserta jajarannya ini sangat mendekatkan diri dengan seluruh elemen masyarakat. Seluruh tokoh agama dan yang paling penting adalah memperkokoh silaturahmi antar umat beragama yang ada di Jepara. Dan kami selaku tokoh agama akan senantiasa bersama Polri untuk menjaga serta menciptakan situasi yang selalu kondusif,” terang Habib Syarif usai kegiatan. Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com