JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Ketum PDIP kembali menyuarakan sikap kritis kepada presiden Jokowi. Terutama terkait dengan rencana pemindahan ibu kota ke Kalimantan.
Megawati Soekarnoputri, mengingatkan Jokowi agar tidak lupa membahas nasib Jakarta nantinya.
“Apakah akan menjadi sebuah kota pusat ekonomi atau kota perdagangan, itu kan mesti dikaji, baik secara administrasi, teori, juga pelaksanaan di lapangan,” ujar Presiden RI ke-5 itu lewat keterangan tertulis, Rabu (28/8/2019) malam.
Megawati menyarankan Jokowi membentuk tim baru membahas rancangan Jakarta ke depan. Jakarta disebutnya sudah crowded dan sangat urgen untuk dibenahi.
Waktu dia menjabat Presiden, pernah meminta studi soal jumlah kendaraan di Jakarta pada 2025 dan panjang jalan yang harus dibangun. Ternyata tidak akan bisa menyusul jumlah kendaraan dengan panjang jalan.
“Hal-hal yang sangat strategis penting ini harus didalami, bukan dengan omongan-omongan saja,” ucap Megawati.