JOGLOSEMARNEWS.COM Nasional Jogja

Menyusul Sumut dan Aceh, Golkar Jateng dan DIY Dukung Airlangga

Tempo.co
   
Tempo.co

YOGYAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM
Menyusul dewan pimpinan daerah (DPD) Sumatera Utara dan Aceh, kini seluruh DPD di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta bulat mendukung Airlangga Hartarto untuk menjadi Ketua Umum Partai Golkar.

Para pengurus Partai Golkar di dua provinsi ini berkumpul di Hotel Aston Yogyakarta untuk mendeklarasikan dukungan tersebut, Jumat (2/8/2019) malam.

Deklarasi disaksikan sejumlah mantan ketua umum yakni Agung Laksono (sekarang Ketua Dewan Pakar Partai Golkar) dan Akbar Tanjung (Wakil Ketua Dewan Kehormatan Golkar), selain juga Airlangga Hartarto.

“DPD II se-Jawa Tengah telah melakukan rapat pleno pada 16 Juli 2019 lalu dengan keputusan mengikat dukungan pada Airlangga Hartarto,” kata Ketua DPD Golkar Jawa Tengah, Wisnu Sudarsono, Jumat (2/8/2019).

Ia menyatakan, dukungan kepada Airlangga untuk memimpin Golkar periode 2019-2024 semakin kuat. Alasannnya, Airlangga yang juga Menteri Perindustrian di kabinet Pesiden Joko Widodo saat ini dianggap berhasil membawa Golkar pada pemilu yang lalu.

Baca Juga :  KPU Sleman Buka Tahapan Pilkada 2024, Segini Suara Minimal yang Harus Dikantongi Peserta Perseorangan

Para pengurus DPD maju dan naik ke atas panggung untuk menyerahkan dukungan secara tertulis secara langsung kepada Airlangga. Adapun Wisnu didaulat membacakan deklarasi.

Menurut Wisnu, DPD Golkar Jawa Tengah sudah adakan rapat pleno dan dihadiri perwakilan DPP yang keputusannya mengikat. Mereka disebutnya sepakat bahwa seluruh DPD II Jawa Tengah akan mendukung, mengusung dan memenangkan Airlangga Hartarto untuk memimpin Golkar Periode 2019-2024.

Dukungan diberikan dengan permintaan pengelolaan partai harus segera diperbaiki agar segera mencapai apa yang diinginkan bersama. Dukungan tersebut menurut Wisnu disampaikan untuk kemajuan Partai Golkar ke depan.

Satu pengurus DPD Golkar Jawa Tengah Iqbal Wibisono menyebutkan, ada 36 DPD Kabupaten/Kota di Jawa Tengah yang ikut mendeklarasikan dukungan.

“DPD provinsi punya satu suara, semua DPD II juga punya suara,” kata dia.

Baca Juga :  Ini 15 Perusahaan di Yogya yang Diawasi Terkait Pembayasan THR

Ketua DPD Golkar DI Yogyakarta, Haryadi Suyuti, berharap deklarasi yang bisa membawa dampak positif sekaligus semangat persatuan.

Yogyakarta, menurut dia, sudah sejak awal menyatakan dukungan pada Airlangga Hartarto untuk kembali menahkodai Partai Golkar hingga 2024.

“Mudah-mudahan Yogyakarta bisa membawa semangat persatuan bahwa Golkar solid, tidak mudah digoyah,” kata Wali Kota Yogyakarta ini.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Partai Golkar Meutia Hafid yang ditemui dan  juga hadir dalam deklarasi menyebut saat ini dukungan pada Airlangga Hartarto sudah mencapai 90 persen dari total 557 suara. Ia optimistis Airlangga bakal mulus menjadi ketua umum periode 2019-2024.

“Malam ini kita dengarkan dukungan dari Jawa Tengah dan DIY. Kemarin dari seluruh Sumatera Utara dan Aceh,” kata dia.

Seperti diketahui, dua kubu tengah bersaing untuk kursi ketua umum Golkar. Selain Airlangga Hartarto, ada nama Ketua DPR RI saat ini Bambang Soesatyo. 

www.tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com