Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Warga Manahan, Solo Dihebohkan Penemuan Mayat Lelaki di Pos Satpam

ilustrasi

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Warga sekitar Manahan, Solo dihebohkan oleh penemuan mayat lelaki di pos Satpam  Elisa Family Healthcare  di Jalan MH Thamrin 01/13, Kamis (15/8/2019).

Dari kartu identitasnya, diketahui jenazah tersebut adalah Tri Yudi Kunto (20) asal Desa Ngunut, Kecamatan Bandar, Pacitan, Jawa Timur.

Korban sehari – hari diketahui bekerja sebagai cleaning servis dan penjaga malam. Jasat korban pertama kali ditemukan oleh salah satu karyawan Elisa, Misward.

“Saya datang jam sembilan pagi. Korban saya panggil tidak menjawab. Saya memutuskan untuk pulang ke rumah untuk mengambil kunci duplikatnya untuk membuka gembok gerbang kantor,” ujar Misward.

“Setelah terbuka, kami menengok di pos Satpam, tapi Yudi sudah meninggal dengan posisi telentang. Saat itu ada yang sudah lapor polisi,” ujarnya.

Joglosemarnews/A Setiawan

Kanit SPKT Polresta Surakarta, Ipda Bintoro mengatakan, semula karyawan Elisa bernama Bonita masuk kerja pukul 09.00 WIB, tapi menjumpai gerbang belum dibuka dan lampu juga masih menyala.

Kemudian dia memutuskan untuk telepon karyawan lainnya, Misward agar  mengambil kunci duplikat untuk membuka pintu gerbang.

“Hasil olah TKP sementara, korban diketahui meninggal sudah lebih dari empat jam. Hasil pemeriksaan tidak menunjukkan adnya tanda- tanda penganiayaan. Diperkirakan korban meninggal karena sakit,” ujarnya.

Informasi dari klinik, selama ini korban tidak pernah mengeluh sakit. “Untuk sementara masih kami dalami lebih lanjut,” ujarnya. A. Setiawan

Exit mobile version