JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Karanganyar

DPP PDIP Resmi Tunjuk Bagus Selo Duduki Kursi Empuk Ketua DPRD Karanganyar. Kursi Ketua DPRD Sragen Masih Sengit 

Bagus Selo. Foto/Wardoyo
   
Bagus Selo. Foto/Wardoyo

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPP PDIP) akhirnya decara resmi menunjuk Bagus Selo, yang juga Ketua DPC PDIP Karanganyar sebagai Ketua DPRD Karanganyar, periode 2019-2024.

Surat keputusan (SK) penunjukkan sebagai ketua DPRD yang ditandatangani Ketua Umum DPP PDIP, Megawati Soekarno Puteri dan Sekjen Hasto Kristiyanto tersebut, diterima pada hari Rabu (11/09/2019) malam.

Ketua DPC PDIP Karanganyar, Bagus Selo mengatakan, SK tersebut diserahkan oleh DPD PDI Jawa Tengah, bersamaan dengan wilayah lain, kecuali Sragen, yang sampai saat ini masih menunggu keputusan dari DPP.

“SK DPP PDIP  kami terima pada hari Rabu (11/09/2019) malam. Dan SK tersebut, telah kami sampaikan kepada sekretaris DPRD Karanganyar, dan langsung diumumkan dalam rapat paripurna internal,” kata Bagus Selo, Kamis (12/09/2019).

Baca Juga :  Paguyuban Sahabat Dangkel Bagikan Paket Sembako di Bulan Ramadhan 1445 H Untuk Masyarakat Miskin dan Kurang Mampu Hingga Anak Yatim di Sragen, Kades Purwosuman: Paguyuban Yang Kompak dan Solid Membantu Warga

Dijelaskan  Bagus selo, dengan demikian, seluruh unsur pimpinan DPRD Karanganyar, telah lengkap. Agenda selanjutnya, ujarnya, melakukan pembahasan rancangan tata tertib DPRD periode 2019-2024.

Sementara itu, Sekretaris DPRD Karanganyar, Sujarno, seluruh nama-nama yang diusulkan oleh masing-masing partai politik untuk menduduki jabatan sebagai ketua dan wakil ketua DPRD, akan diajukan kepada gubernur Jawa Tengah, melalui bupati Karanganyar.

Menurut, Sujarno, nama-nama yang diusulkan dan ditunjuk  partai politik yang akan menjadi pimpinan DPRD, masing-masing, ketua DPRD Bagus Selo dari PDIP, Anung Marwoko ( wakil ketua) dari Partai Golkar, Rohadi Widodo (wakil ketua) dari PKS dan PKB menunjuk Tony Hatmoko sebagai wakil ketua DPRD.

Baca Juga :  Viral Mobil Rusak Usai Minum Dexlite di Sragen, SPBU: Bukan Abal-abal, Tapi Karena Terkontaminasi Air

“Surat sudah kita sampaikan kepada gubernur Jawa Tengah dan tinggal menunggu surat keputusan gubernur. Diperkirakan dalam satu minggu surat keputusan guberur sudah turun dan dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan yang akan dipandu wakil ketua Pengadilan Negeri Karanganyar,” jelasnya.

Ditambahkan Sujarno, setelah menenerima surat keputusan dari gubernur dan diambil sumpah jabatannya sebagai pimpinan DPRD. Agenda selanjutnya yakni membentuk alat kelengkapan DPRD, seperti, komisi, badan musyawarah, badan anggaran dan badan pembentukan perda.

Di sisi lain, hingga kini jatah kursi Ketua DPRD Sragen untuk PDIP di Kabupaten Sragen masih alot. Informasi yang diterima JOGLOSEMARNEWS.COM , penentuan Ketua DPRD dari PDIP masih menjadi pertarungan sengit di tingkat DPP.  Wardoyo

 

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com