KUDUS, JOGLOSEMARNEWS.COM – Satuan Lalulintas Polres Kudus pagi ini melaksanakan kegiatan razia dalam rangka Ops Patuh Candi 2019 yang diselengarakan di Jalan RA Kusumadya Kudus.
Sebelum melaksanakan kegiatan Ops Patuh Candi 2019 personil yang terseprint mengikuti apel di lokasi yang akan dilaksanakan razia Ops Patuh Candi 2019.
Dalam kegiatan tersebut dipimpin oleh Kanit Patroli Sat Lantas IPTU Sri Sulistyono yang diikuti 25 pers anggota Sat Lantas, 3 anggota Satsabhara, 2 TNI, 10 Dishub dan 3 anggota Propam.
Kapolres Kudus AKBP Saptono melalui Kanit Patroli Sat Lantas IPTU Sri Sulustyono mengatakan, dalam operasi tersebut ditemukan pelanggaran lantas dan dilakukan tindakan tilang dengan barang bukti jumlah 197 dengan STNK berjumlah 189, SIM 6, Ranmor 2.
“Dalam pelaksanaan Ops Patuh Candi 2019 ini dilaksanakan selama 14 hari dari mulai tanggal 29 Agustus 2019 sampai dengan tanggal 11 September 2019,” tuturnya dilansir Tribratanews Polda Jateng. JSnews