JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

Saut Situmorang Mempersilakan Kalau Pimpinan KPK yang Baru Akan Dilantik

   
Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Saut Situmorang saat ditemui di Hutan Pinus Sari, Mangunan, Bantul, Minggu (15/9/2019)  / tribunnews.com

BANTUL, JOGLOSEMARNEWS.COM –  Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2015-2019, Saut Situmorang
mempersilakan kalau pimpinan KPK terbaru akan dilantik.

Dia sendiri emoh menjelaskan alasan mengapa dirinya mundur dari jabatan Pimpinan KPK yang mestinya sampai Desember 2019 mendatang.

Bagi dia, keputusan mundur dari KPK biarkan menjadi urusan dirinya.

“Segera saja kalau memang harus segara dilantik yang baru saja diangkat, nggak papa. Cari dasarnya. Atau menunggu sampai kita selesai tanggal 21 Desember,” katanya saat ditemui usai menghadiri acara Pagelaran Dongeng Jogja di Bantul, Minggu (15/9/2019).

Baca Juga :  Ini Mekanisme Pengamanan Super Ketat di MK untuk Jamin Rapat Sengketa Pilpres 2024 Tak Akan Bocor

Menurut dia, sembari menunggu tanggal 21 Desember (masa dimana kepengurusan pimpinan KPK selesai – red) kelima calon pimpinan KPK terbaru harus datang ke KPK, untuk bercerita dari hati ke hati.

Ia dan pimpinan KPK lain, menurutnya akan memberikan masukan-masukan.

Baca Juga :  Baru di Pilpres 2024 Ini MK Terima Amicus Curiae Paling Banyak

Langkah tersebut menurut dia akan lebih efektif dan efisien.

“Supaya kita masuk tahun 2020 sudah langsung kerja. Kira-kira itu,” terangnya.

Seperti diketahui, tiga pimpinan KPK, Agus Rahardjo, Laode M Syarif dan Saut Situmorang menyerahkan mandat pengelolaan lembaga anti rasuah ke Presiden Joko Widodo.

Mereka menunggu jawaban dari presiden.

Apakah masih dipercaya memimpin lembaga KPK sampai Desember atau tidak.

www.tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com