JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Ternyata Begini Manfaat Keberadaan Satpam. Disampaikan di Hadapan 42 Peserta Diklat Satpam Gada Pratama Wonogiri

Diklat satpam gada pratama Wonogiri.
   
Diklat satpam gada pratama Wonogiri.

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Sebanyak 42 satpam mengikuti Diklat Satpam Gada Pratama PT Trijaka Buana Jaya Gelombang VIII Tahun 2019 Polres Wonogiri.

Waka Polres Wonogiri Kompol Adi Nugroho, Kamis (5/9/2019) mengatakan seiring perkembangan perekonomian nasional jaminan keamanan menjadi salah satu hal yang dominan dalam menciptakan iklim investasi. Hal itu sebagai konsekuensi logis dari kebijakan ekonomi pemerintah.

Baca Juga :  Di Ponpes Al Barru Bulusulur Wonogiri Terungkap Sederet Manfaat Safari Ramadhan

Kondisi tersebut merupakan tantangan yang harus dijawab. Khususnya oleh polri dalam memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, menegakkan hukum serta melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat.

Dia menambahkan peran serta masyarakat dalam bentuk pengamanan swakarsa. Misalnya satpam dan bentuk–bentuk pengamanan swakarsa lainnya yang diharapkan mampu mengemban amanah kepolisian secara terbatas. Serta keberadaannya harus memiliki kompetensi dan kualifikasi sebagai anggota satuan pengamanan.

Baca Juga :  Eling eling Bolo! Area Blackspot alias Rawan Kecelakaan selama Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

“Pengemban fungsi kepolisian adalah Polri yang dibantu oleh Kepolisian Khusus, Penyidik Pegawai Negeri Sipil dan bentuk–bentuk pengamanan swakarsa. Pelatihan gada pratama merupakan kualifikasi pelatihan dasar yang harus dimiliki oleh setiap anggota satpam,” beber dia.

Pelatihan dilaksanakan selama 14 hari bertempat di Akbid Giri Satria Husada Wonogiri. Penutupan akan dilaksanakan pada 17 September 2019. Aria

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com