JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Karanganyar

Alhamdulillah, 97 Keluarga Korban Bencana Alam di Karanganyar Terima Santunan Sosial. Totalnya Capai Rp 256 Juta

Bupati Karanganyar saat menyerahkan bansos kepada keluarga korban bencana alam. Foto/Wardoyo
   
Bupati Karanganyar saat menyerahkan bansos kepada keluarga korban bencana alam. Foto/Wardoyo

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM Sebanyak 97 keluarga korban bencana alam di Karanganyar, menerima uang santunan dari Pemkab setempat.

Santunan senilai total Rp 256 juta itu diberikan kepada keluarga korban terdampak bencana dari Maret hingga Oktober 2019.

Hal itu terungkap dalam penyerahan bantauan terdampak bencana, kemarin.  Sekretaris BPBD Karanganyar, Hendro Prayitno mengatakan bantuan diserahkan kepada 97 keluarga yang menyebar di 70 desa yang berada  di 16 kecamatan.

Jumlah total dana bantuan sosial yang diberikan sebesar Rp 256,5 juta. Pemberian bantuan diklasifikasikan menjadi tiga kategori, untuk kategori rusak ringan mendapatkan bantuan masing-masing Rp 1 juta- Rp 1,5 juta.

Kemudian untuk rusak sedang mendapatkan bantuan sebesar Rp 3 juta dan rusak berat mendapatkan sebesar Rp 5 juta.

“Sebagaian besar penerima bantuan merupakan korban angin puting beliung dan kebakaran,” tandasnya. Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com