JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Ini Lho Daftar Koleksi Hewan di Waduk Gajah Mungkur Wonogiri. Dari Aneka Elang Hingga Gajah, Ada yang Dilindungi Juga

Gajah koleksi WGM Wonogiri, Panamtu, ketika dipotong gadingnya, beberapa waktu lalu
   
Gajah koleksi WGM Wonogiri, Panamtu, ketika dipotong gadingnya, beberapa waktu lalu

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM Keberadaan taman satwa hingga kini menjadi daya tarik kunjungan wisatawan di obyek wisata Waduk Gajah Mungkur (WGM) Wonogiri.

Terlebih taman satwa WGM saat ini berstatus sebagai lembaga konservasi. Artinya pengelola diperkenankan memelihara aneka hewan yang termasuk dilindungi.

Hal ini semakin menambah keingintahuan pengunjung terhadap koleksi hewan yang ada di taman satwa WGM. Daripada penasaran, ini dia koleksi hewan di taman satwa WGM Wonogiri, dilansir dari UPT Obyek Wisata Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Wonogiri.

Baca Juga :  Potret Nyata Upaya Basmi DBD di Jatisrono Wonogiri, Full Kebul alias Fogging Bolo

A. Satwa Dilindungi:
1.Gajah -2 ekor
2.Elang Bondol 3 ekor
3.Merak 6 ekor
4.Pecuk Ular 1 ekor
5.Siamang 1 ekor
6.Jalak Putih 3 ekor
7.Rusa Timor 15 ekor
8.Babi Hutan 1 ekor
9.Elang Brontok (fase gelap) 1 ekor
10.Elang Brontok 1 ekor
11.Elang Laut 1 ekor
12.Orang Utan 2 ekor
13.Jalak Bali 2 ekor
14.Kakak Tua Jambul Kuning 1 ekor
15.Bulus 1 ekor
16.Kasuari 1 ekor
17.Buaya 6 ekor

B. Satwa Tidak Dilindungi:
1.Kera 15 ekor
2.Ayam Kate 2 ekor
3.Ayam Hutan 2 ekor
4.Ayam Mutiara 7 ekor
5.Burung Gagak 1 ekor
6.Kelinci 10 ekor
7.Angsa 4 ekor
8.Derkuku 33 ekor
9.Sanca Kembang 5 ekor
10.Ayam Ketawa 2 ekor
11.Kura-kura Brazil 3 ekor
12.Jalak 98 ekor
13.Jalak Suren 1 ekor
14.Burung Dara Gondok 2 ekor
15.Burung Nuri 1 ekor
16.Ayam Pelung 2 ekor
17.Ayam Kalkun 0
18.Rusa Tutul 3 ekor

Baca Juga :  Mudik Lebaran 2024, 196 Juta Perantau Bakal Pulkam

Kepala UPT Pardiyanto mengatakan, secara umum kondisi puluhan jenis hewan koleksi WGM sehat dan tidak ada kendala. Aria

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com