JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sukoharjo

Rumah Kosong Penuh Belukar di Kampung Madyorejo Jetis Sukoharjo Akhirnya Dibersihkan Warga

Pembersihan rumah dan lahan kosong di Madyorejo Jetis, Sukoharjo
   
Pembersihan rumah dan lahan kosong di Madyorejo Jetis, Sukoharjo

SUKOHARJO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Rumah kosong tak berpenghuni dengan lahan yang luas dan ditumbuhi pohon besar dan semak belukar seperti alang alang, selama ini menjadi keprihatinan warga.

Berangkat dari kenyataan itu, akhirnya pada Minggu (8/12/2019), warga Madyorejo RT 1 RW 7 Kelurahan Jetis Sukoharjo, membersihkan rumah dan lahan kosong itu. Rudy Setyohadi Ketua RT setempat memimpin pemangkasan pohon juga pembersihan semak belukar itu.

Baca Juga :  Sukseskan Program 1 Juta Rumah Pemprov Jateng, Blesscon Bangun Rumah Warga di Sukoharjo

“Tujuan kerja bakti ini selain memberantas sarang nyamuk dalam menghadapi musim penghujan, juga mewujudkan lingkungan yang bersih dan enak dipandang. Terlebih lokasi ini di pinggiran jalan yang sangat strategis tepatnya depan pintu gerbang SMAN 1 Sukoharjo, sehingga menjadi perhatian khusus,” tutur Rudy.

Baca Juga :  Sukseskan Program 1 Juta Rumah Pemprov Jateng, Blesscon Bangun Rumah Warga di Sukoharjo

Pohon-pohon yang mulai trubus kembali bekas pemotongan pada bulan lalu hingga rumput liar termasuk alang-alang turut dibersihkan. Antusiasme warga yang begitu besar membuat kerja bakti ini lebih meriah. Aria

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com