JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

150 Juta Hangus Akibat Kebakaran Rumah di Solo Slogohimo Wonogiri, Begini Kronologinya

   

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Seorang warga Dusun Soco, RT 2 RW 3, Desa Soco, Kecamatan Slogohimo, Wonogiri, harus menderita kerugian hingga ratusan juta rupiah.

Hal itu terjadi lantaran rumah yang dihuninya hangus terbakar Selasa (21/1/2020). Selain bangunan rumah, sejumlah barang berharga ikut jadi abu dalam peristiwa itu.

Kasubbag Humas Polres Wonogiri Iptu Suwondo mengatakan, korban adalah Marsono Rimin (60). Sedangkan barang yang terbakar adalah rumah kayu jati & tembok ukuran 8 x12 meter, perabotan rumah tangga dan barang elektronik, 3 buah sertifikat tanah dan sawah, ijazah, akta lahir, 2 buah BPKB, dan surat nikah.

Baca Juga :  Jumlah Kasus Kejahatan Selama Maret 2024, Perzinahan Mendominasi

“Total kerugian diperkirakan mencapai Rp 150 juta,” kata dia.

Sejak pagi, pemilik rumah bersama istri dan anaknya pergi ke sawah. Sekitar pukul 08.00 WIB, ada tetangga yang menyusul ke sawah, dan memberitahukan bahwa rumahnya telah terbakar. Ketika sampai di rumah, api sudah membesar, tidak ada yang bisa diperbuat banyak lagi. Hanya dalam waktu sejam, rumah ludes terbakar.

Baca Juga :  Resep Opor Ayam Gurih, Hidangan Istimewa untuk Lebaran 2024

“Diduga penyebab kebakaran akibat konsleting listrik,” kata dia. Aria

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com