Beranda Daerah Sragen Kecelakaan Maut di Gemolong Sragen. Asyik Duduk di Tepi Jalan, Nenek 80...

Kecelakaan Maut di Gemolong Sragen. Asyik Duduk di Tepi Jalan, Nenek 80 Tahun Tewas Mengenaskan Digasak Pengendara Motor

Ilustrasi Tim PSC dan PMI Sragen saat mengevakuasi jasad bocah korban kecelakaan maut di Sragen. Foto/Wardoyo
Ilustrasi Tim PSC dan PMI Sragen saat mengevakuasi jasad bocah korban kecelakaan maut di Sragen. Foto/Wardoyo

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Kampung Kragilan-Plupuh tepatnya di Dukuh Cikalan RT 4, Desa Brangkal, Gemolong, Sragen.

Seorang nenek tewas digasak pengendara motor yang melaju di tepi jalan. Korban diketahui bernama Lasinem (80) warga Dukuh Brangkal RT 5, Brangkal, Gemolong.

Ia tewas usai ditabrak sepeda motor Honda Revo BK 5445 OJ yang dikemudikan Sarwanto (35) warga Dukuh Sendangduren RT 16, Somomorodukuh, Plupuh, Sragen.

Nenek malang itu mengembuskan nafas terakhirnya saat dalam perjalanan menuju ke RSUD Gemolong, Sragen.

Data yang dihimpun dari Mapolres Sragen, Rabu (8/1/2019), kecelakaan itu terjadi pukul 05.00 WIB, Minggu (5/1/2020).

Kecelakaan bermula ketika sepeda motor melaju dari arah timur ke barat menuju ke Gemolong.

Baca Juga :  Hasil Hitung Cepat Pilkada Sragen 2024 Pasangan 02 Sigit Suroto Menang Ungguli Paslon 01 Bowo Suwardi

Kondisi saat itu masih sangat pagi dan situasi jalur sedikit berkabut. Saat itu, korban tengah duduk di pinggir jalan.

Karena cuaca redup, pengendara Revo kurang memperhatikan jika ada korban yang duduk di pinggir jalan. Motor kemudian menggasak nenek malang itu tanpa ampun.

Benturan keras membuat korban tertabrak dan mengalami luka parah bagian kepala belakang. Korban pun akhirnya tak terselamatkan.

Sementara, pengendara Revo mengalami luka lecet dan memar serta mendapatkan rawat jalan. Kapolres Sragen AKBP Yimmy Kurniawan melalui Kasubag Humas AKP Harno membenarkan laporan kecelakaan tersebut. Menurutnya saat ini kasus tersebut masih dalam penanganan penyidik. Wardoyo