Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Kecelakaan Tragis di Gringging Sragen, 4 Orang Jadi Korban. Satu Pemotor Disebut Masih Bocah, Satu Korban Balita Berusia 3 Tahun

Ilustrasi Tim PMI bersama Unit Laka Polres Sragen saat mengevakuasi korban kecelakaan. Foto/Wardoyo

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Kecelakaan antara pengendara motor terjadi di Jalan Sambungmacan – Gondang, Ngringging, Gondang, Sragen, Rabu (1/1/2020).

Empat orang dikabarkan menjadi korban dalam insiden kecelakaan tersebut. Ironisnya, kecelakaan itu melibatkan seorang pelajar yang masih bocah berusia 14 tahun, Teguh Budi Setiawan.

Satu di antara korban diketahui masih balita berusia 3 tahun. Data yang dihimpun di lapangan, kecelakaan terjadi sekira pukul 13.00 WIB.

Belum diketahui kronologi lengkap kecelakaan itu. Menurut keterangan saksi-saksi di lokasi kejadian, keempat korban dan dua motor sudah ditemukan tergeletak luka.

Berdasarkan data yang dihimpun dari unit PMI Sragen, empat korban itu masing-masing bernama Teguh Budi Setiawan (14) asal Dukuh Sulur Rejo RT 28, Desa Gringging, Sambungmacan, Sragen.

Kemudian tiga korban lainnya merupakan satu keluarga. Masing-masing Kasno (60) warga Dukuh Mojorejo RT 04, Desa Plosorejo, Kecamatan Gondang, Sragen.

Lantas Ny Karni (53) dan satu balita bernama Irsyad (3). Dari hasil pemeriksaan, Teguh mengalami luka lecet pada dahi, lecet telinga kiri, lecet tangan kanan, lecet jari manis tangan kanan dan mengeluh pusing.

Kemudian, Kasno mengalami lecet bahu kiri, lecet punggung tangan kanan, lecet punggung tangan kiri dan mengeluh pusing. Sedangkan Ny. Karni kondisi mengalami penurunan kesadaran, lecet pada dahi, luka di kepala, tangan, kaki, sobek di ibu jari dan kelingking kaki kiri.

“Untuk balita Irsyad mengalami lecet pada dahi kiri, kepala bagian kiri, lecet pipi kiri, lecet pada lengan tangan kiri, lecet telapak tangan kiri. Setiba di lokasi, para korban sudah dievakuasi,” papar Kepala Markas PMI Sragen, Wahdadi, Rabu (1/1/2020) petang.

Menurutnya, seusai menerima laporan, tim langsung meluncur ke lokasi untuk melakukan pengecekan dan assesment.

“Tiga korban dievakuasi ke Puskesmas Gondang dan satu korban ke Puskesmas Sambungmacan 2. Karena kondisinya membutuhkan penanganan lebih, akhirnya dua korban yakni Ny Karni dan balita Irsyad dirujuk ke RSUD Sragen,” terangnya.

Sementara, hingga berita ini diturunkan pihak Satlantas Polres Sragen belum bisa dimintai konfirmasi perihal kronologi kecelakaan tersebut. Sedangkan dua kendaraan dikabarkan sudah diamankan petugas. Wardoyo

Exit mobile version