JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Mau Jajan Duren Alias Durian Lokal Wonogiri, Sekaligus Ngopi dan Minum Jamu Ala Kafe? Disini Tempatnya

   

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Kembali Pemkab Wonogiri menggelar jajan durian lokal. Kegiatan itu untuk mengangkat eksistensi citra Wonogiri sebagai penghasil buah durian, Jumat (24/1/2020).

Acara jajan durian dipusatkan di Taman Tugu Pusaka depan kantor Kecamatan Selogiri, Wonogiri. Sekitar 2.000 durian produk lokal Wonogiri bisa dinikmati oleh masyarakat. Kegiatan itu dikolaborasikan dengan agenda ngopi asli Wonogiri, dan minum jamu ala kafe.

“Kami selenggarakan kegiatan ini dengan harapan bisa berlangsung rutin setiap tahun. Tapi kali ini kami menambah dengan stan jamu gendong dan minum jamu ala cafe. Apa itu minum jamu ala cafe? Yaitu rempah-rempah atau jamu cara membuatnya seperti proses menyeduh dan menyajikan kopi di kafe,” kata Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Wonogiri, Wahyu Widayati.

Selain produk jamu dan aneka kopi Wonogiri, terdapat pula UMKM lokal andalan Wonogiri. Seperti roti gaplek, melon, semangka, buah naga organik, bibit durian, dan hasil-hasil pertanian.

“Jadi bukan hanya durian yang menjadi potensi unggulan Kabupaten Wonogiri, masih banyak produksi hasil pertanian dan perkebunan yang perlu terus didorong menjadi komoditas yang memiliki daya saing baik di tingkat lokal, maupun nasional, bahkan bila perlu go international. Seperti buah naga dari Kecamatan Nguntoronadi yang pemasarannya sudah menembus Eropa dan Amerika,” beber Wahyu.

Baca Juga :  Launching Film Lembah Manah Asli Karangtengah Wonogiri, Apik dan Epik Meski Low Budget Crew dan Peralatan Terbatas

Hadir dalam acara Bupati Wonogiri Joko Sutopo, Wakil Bupati Edy Santosa, Ketua TP PKK dr. Verawati Joko Sutopo, OPD, dan jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Harapan besar dari pelaksanaan kegiatan ini adalah promosi bagi produk pertanian lokal Kabupaten Wonogiri serta menjadi wadah bagi para petani dan produsen tanaman pertanian untuk mengembangkan usaha di kemudian hari.

“Satu hal dari Kabupaten Wonogiri, ada potensi kopi yang dikatakan belum digarap dengan baik. Beruntung pada era revolusi industri 4.0 sekarang ini, banyak faktor yang kemudian membawa kopi Wonogiri muncul ke permukaan. Melalui media sosial maupun jaringan perdagangan online, peluang selalu ada, produk baru bermunculan, termasuk kopi Wonogiri yang tanamannya dapat tumbuh baik di sejumlah wilayah yang memenuhi syarat bagi tumbuhnya tanaman kopi,” terang Bupati.

Baca Juga :  Menjaga Kebiasaan Pola Makan Teratur Setelah Ramadhan, Tetap Sehat dan Bugar

Mengedukasi petani menjadi sangat penting dalam memasuki era modern yang semakin dikuasai teknologi dan informasi. Sehingga strategi memajukan sektor pertanian harus juga menyertakan penguasaan teknologi sebagai cara mempercepat pengembangan produksi dan pemasaran.

“Selanjutnya dilakukan kajian kreatif lain, melakukan inovasi menjadi produk yang kekinian, agar mampu menjangkau pasar yang semakin luas. Sebagaimana mengemas jamu tradisional dengan sajian ala cafe, menjadikan minum jamu sebagai bagian dari kehidupan modern yang sehat, dengan tetap berpijak pada nilai tradisi yang ada,” papar Bupati.

Bupati berharap, kegiatan seperti ini terus dikembangkan, menjadi wadah aktifitas warga, dan agar menjadi bagian dalam mengembangkan kesejahteraan masyarakat. Memberikan ruang bagi pengusaha muda, menciptakan iklim usaha yang sehat, dan memberikan dukungan berupa fasilitas dan sarana prasana lain yang dibutuhkan, sehingga terbentuk sinergi antara sektor pertanian, perkebunan, perdagangan, sebagai wujud hadirnya pemerintah dalam menjawab kebutuhan warga. Aria

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com