Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Lokomotif Uap Kuno Pesanan Jokowi Sudah Ngandang di Solo Lagi

Lokomotif Uap D1410 tiba di Stasiun Purwosari, Kamis (6/2/2020) sore. Triawati PP

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM Lokomotif uap kuno milik Solo kembali “pulang” ke kandang, di stasiun Purwosari, Kamis (6/2/2020). KA buatan Jerman tahun 1951-1955 tersebut telah menjalani restorasi di Balai Yasa Yogyakarta sejak Oktober 2018 lalu.

“Loko diberangkatkan dari Stasiun Lempuyangan sekitar pukul 09.00 WIB menuju Stasiun Purwosari. Berangkat sendiri tanpa diderek atau bantuan Loko lain, tiba dengan aman di Stasiun Purwosari sekitar pukul 15.30 WIB,” papar Manajer Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta, Eko Budiyanto.

Eko menambahkan, kepulangan Loko Uap D1410 tersebut dari Stasiun Lempuyangan dikawal langsung oleh Kadaops 6 Yogyakarta.

“Seperti diketahui, KA uap kuno dipesan oleh Joko Widodo semasa masih menjabat sebagai Wali Kota Solo tahun 2012. KA tersebut diambil dari Taman Mini Indonesia Indah (TMII) dengan truk, dan tiba di Solo sejak 17 November 2016. Loko memiliki panjang 14.135 m dan lebar 2.642 m,” imbuhnya.

Executive Vice President Balai Yasa Yogyakarta, Hasyim Suwondo mengemukakan, perawatan lokomotif uap dilakukan bagian aset kantor pusat.

“Karena KA termasuk heritage maka perlu perlakuan khusus. Perawatan dilakukan agar lokomotif bisa beroperasi,” tukasnya. Triawati PP

Exit mobile version