Beranda Umum Internasional 95.748 Orang Positif Corona di Dunia, 53.423 Berhasil Disembuhkan

95.748 Orang Positif Corona di Dunia, 53.423 Berhasil Disembuhkan

Petugas Palang Merah Italia yang mengenakan pakaian pelindung dan masker memakaikan gelang kepada seorang anak Imigran yang diselamatkan di Mediterania saat turun dari kapal NGO Sea Watch, di pelabuhan Messina, Sisilia, Kamis (27/2/2020) / tribunnews

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Sampai dengan Kamis (5/3/2020) malam, jumlah kasus positif virus Corona di dunia mencapai 95.748 kasus.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 53.423 penderita berhasil disembuhkan.

Seperti dikutip dari peta persebaran Covid-19, Coronavirus Covid-19 Global Cases by John Hopkins CSSE, Kamis (5/3/2020) pukul 20.00 WIB, kasus positif masih didominasi terjadi di wilayah daratan China 80.411 kasus.

Selanjutnya, 6.088 kasus di Korea Selatan, 3.089 kasus di Italia, serta di Iran 2.922 kasus.

Untuk jumlah kasus kematian akibat virus bernama resmi Covid-19 itu menyentuh 3.286 orang.

Kasus kematian terbesar terjadi di Hubei, China dengan 2.902 orang. Disusul Itali 107 orang, Iran 92 orang, dan 35 di Korea Selatan.

Di Indonesia diketahui, ada dua warga terkonfirmasi positif virus corona dan kini keadaanya berangsur membaik.

Sementara 156 orang masuk kategori pasien dalam pengawasan (PDP) Covid-19 yang berasal dari 35 Rumah Sakit di 23 provinsi.

Ratusan orang itu dipantau pula oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

www.tribunnews.com