Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Ternyata Kenaikan Nominal BPNT Hanya Sampai Agustus 2020. Disampaikan di Hadapan Penerima KIS dan KKS di Sukoharjo

Kartu Indonesia Sehat. JSNews. Aris Arianto

SUKOHARJO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Bupati Sukoharjo Wardoyo Wijaya mengatakan, mulai Maret 2020 ini, nominal Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) akan bertambah Rp 50.000 ribu per Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BPNT.

“Nantinya setiap KPM BPNT akan menerima Rp 200 ribu per bulan, naik dari sebelumnya yakni Rp150 ribu. Kenaikan ini hanya sampai enam bulan kedepan sampai 1 Agustus 2020,”jelas Bupati sebagaimana dikutip dari laman resmi Pemkab Sukoharjo, Rabu (4/3/2020).

Menurut Plt.Kepala Dinas Sosial Djoko Indriyanto, melaporkan bahwa penerima Kartu Indonesia Sehat (KIS) sejumlah 1.283 KK. Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) sejumlah 676 KK yang tersebar di 12 Kecamatan Kabupaten Sukoharjo.

Sementara itu, Suyatmi, salah seorang penerima mengaku dengan adanya bantuan itu bisa mengalokasikan pendapatan sehari-hari untuk keperluan lainnya yang juga tidak kalah penting. Aria

Exit mobile version